Nextren.com - Baru-baru ini, kabaryang berhubungan dengan konsol game Steam Deck telah beredar luas di publik.
Kabar tersebut berhubungan dengan bakal adanya sebuah fitur khusus pada perangkata gaming besutan Valve tersebut.
Jelasnya, Steam Deck dikabarkan bakal punya fitur khusus untuk menghemat daya baterai.
- Baca Juga: Perbandingan Steam Deck dan Nintendo Switch, Mending Beli yang Mana?
- Baca Juga: Valve Umumkan PC Gaming Genggam Steam Deck, Saingi Nintendo Switch!
Lewat perilisannya tersebut, Valve juga sekaligus mengumumkan spesifikasi dan beberapa fitur Steam Deck.
Salah satu fitur yang akan ada di Steam Deck adalah fitur yang berguna untuk menghemat konsumsi daya dan meningkatkan efektifitas baterai.
Lalu, fitur Steam Deck apakah yang dapat menghemat daya baterai? Yuk lanjut di halaman selanjutnya.
Fitur Steam Deck yang dapat membuat hemat baterai adalah Frame Per Second (FPS) Limiter.
Seperti namanya, fitur FPS Limiter ini berfungsi untuk membatasijumlah FPS yang dapat dihasilkan oleh Steam Deck.
Dengan membatasi jumlah FPS, maka konsumsi daya Steam Deck akan semakin dapat ditekan dan baterai menjadi lebih hemat.
Pengguna dapat membatasi FPS Steam Deck hingga ke angka yang paling terkecil, yaitu 30 FPS.
Baca Juga: Steam Bakal Hadirkan Steam Summer Sale 2021, Diskon Game Melimpah!
Walaupun dapat membuat baterai menjadi lebih hemat, tapi menurunkan FPS ke angka paling rendah akan berdampak pada performa Steam Deck.
Performa Steam Deck akan menurun karena jumlah FPS yang dapat dihasilkan dibatasi ke angka terendah, yaitu 30 FPS.
Penurunan performa ini tentunya juga akan mempengaruhi kenyamanan pengguna Steam Deck saat bermain game.
Namun, bagi pengguna yang lebih mementingkan performa ketimbang konsumsi baterai, mereka juga dapat mengatur FPS nya ke angka tertinggi lewat fitur FPS Limiter ini.
Lalu, kapan Steam Deck akan tersedia di publik? Yuk lanjut di halaman selanjutnya.
Meskipun sudah dirilis, ternyata konsol game Steam Deck baru akan tersedia di tahun 2022 mendatang.
Lebih tepatnya, Steam Deck baru akan tersedia untuk khalayak umum di kuartal kedua (Q2) dan kuartal ketiga (Q3) tahun 2022.
Informasi lebih lanjut terkait Steam Deck dapat diakses oleh publik melalui situs resmi steampowered.com atau melalui link berikut ini.
Baca Juga: Meski Sudah Dirilis, Steam Deck Baru Akan Tersedia di Tahun 2022!
Jadi, itulah beberapa informasi menarik terkait Steam Deck yang bakal punya fitur FPS Limiter yang berguna untuk menghemat daya baterai.
Terus perbarui berita terkini hanya di Nextren guna mengetahui update dan perkembangan lainnya seputar Steam Deck. (*)