Spesifikasi Motorola Moto Z2 Force, Hape HighEnd yang Jarang Diketahui

Selasa, 20 Februari 2018 | 13:10
PC Mag

spesifikasi Motorola Moto Z2 Force

Laporan Wartawan Nextren, Hesti Puji Lestari

Nextren.grid.id - Motorola merupakan sebuah perusahaan multinasional yang berbasis di Amerika Serikat.

Lokasinya masih satu negara dengan perusahaan Apple.

Hal ini membuat kualitas Motorola sering dibanding-bandingkan dengan produk besutan Apple Inc tersebut.

(BACA:Samsung Galaxy Tab S4 Terbaru Tawarkan Kinerja Kencang nan Prima)

Nah, untuk membuktikan kualitasnya, beberapa waktu lalu Motorola merilis sebuah produk kelas atas yang nggak banyak orang tahu loh.

Produk itu bernama Motorola Moto Z2 Force yang telah dirilis pada bulan Juli 2017 lalu.

Dengan spesifikasi yang ditawarkan, hape ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 7 jutaan.

Nah, sebelum kamu memutuskan untuk searching harganya, ada baiknya kamu intip dulu spesifikasi yang ditawarkan.

Layar dan desain

Moto Z2 Force dibekali dengan layar berukuran 5.5 inci dengan resolusi 1440 x 2560 piksel.

Di bagian layarnya ini, telah dilengkapi dengan proteksi Shatterproof yang tetap menghasilkan kerapatan hingga 534 ppi.

Sedangkan bodynya, pabrikan mengkombinasikan bahan plastik dan alumunium.

Sayangnya, penampakannya terkesan monoton dengan bentuk khas Motorola dengan layar tak bezelles.

(BACA:Cara Mudah Pamer Kontak WhatsApp Pacar di HomeScreen Smartphone)

Dapur pacu

Produk ini telah berjalan di OS 7.1 Nougat dan bisa diupgarde ke 8.0 Oreo.

Kerennya, hape Motorola ini telah membawa chipset Snapdragon 835 loh.

Chipset ini dikombinasikan dengan GPU Adreno 540 dan akan menghasilkan kecepatan hingga 4x2.35 GHz Kryo & 4x1.9 GHz Kryo.

Untuk kapasitas RAM dan memori internal, perusahaan memberikan beberapa varian yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhanmu.

Produk ini tersedia dalam pilihan 64/128 GB, 6 GB RAM atau 64 GB, 4 GB RAM.

(BACA:Aplikasi WhatsApp vs Facebook Mesenger, Lebih Populer yang Mana?)

Kamera dan baterai

Kamera depannya memang hanya memiliki resolusi 5MP saja.

Tapi, kamera belakangnya udah dual kamera dengan resolusi 12MP loh.

Bisa pakai efek bokeh kan?

Untuk masalah daya, Moto Z2 Force telah dilengkapi dengan kapasitas baterai 2.730 mAh.

Konon, baterai ini bisa bertahan hingga 69 jam dalam kondisi stand by.

Apakah kamu mulai melirik gadget yang satu ini? (*)

Editor : Kama

Baca Lainnya