Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas
Nextren.com - OPPO A92 sampai saat ini masih menjadi salah satu perangkat A Series yang diandalkan oleh OPPO untuk konsumennya di Indonesia.
Dirilis sejak 4 Mei tahun 2020, seri yang satu ini mengusung sejumlah spesifikasi yang mampu bersaing dan dapat dipakai untuk membantu aktivitas sehari-hari.
Oleh karena itu, menarik jika Nextren membuat update harga OPPO A92 RAM 8GB/128GB di Shopee.
Pasalnya dengan kemampuan yang mempuni, saat ini harga OPPO A92 sudah turun sampai Rp 1 juta.
Baca Juga: OPPO Reno6 Segera Masuk Indonesia, Akan Bawa Fitur Gaming yang Menjanjikan
Dan guna melengkapi informasi terkait OPPO A92, Nextren akan terlebih dahulu membahas mengenai kelebihan dan kekurangan dari seri tersebut.
Dengan begitu diharapkan Sobat Nextren yang ingin membelinya dapat memperhitungkan dan menyesuaikan dengan kebutuhannya.
Mau tahu apa sajakah itu? Simak selengkapnya berikut ini.
Kelebihan OPPO A92
Para pengguna OPPO A92 akan bisa merasakan kemampuan daya tahan baterai yang cukup dipakai seharian berkat kapasitas baterai sebesar 5000mAh.
Lalu inti dapur pacunya juga sudah dibekali prosesor Snapdragon 665 milik Qualcomm yang dapat menjalankan berbagai macam aplikasi semisal game mainstream seperti PUBG Mobile, Free Fire, atau Mobile Legends.
Baca Juga: Oppo Reno6 Bakal Dijual Eksklusif di Shopee, Simak Bocoran Fiturnya!
Kekuatan lainnya pun jelas hadir pada konfigurasi RAM 8GB + 128GB memori penyimpanan yang membuatnya bisa mengisi banyak aplikasi pilihan.
Kemudian desain yang modern juga membuat OPPO A92 masih bisa disandingkan dengan jajaran seri HP di tahun 2021.
Terlihat dari penggunaan gaya punch-hole untuk menampung satu lensa selfie beresolusi 16MP pada bagian kiri atas layar yang berukuran 6.5 inci.
Baca Juga: Fitur Portrait Bantu Pengguna OPPO Menangkap Gambar Lebih Baik
Dan modul kamera belakangnya juga memiliki desain persegi panjang dengan skema Quad Camera yang dipunggawai oleh 48MP sensor utama, 8MP sensor ultrawide, 2MP sensor makro, dan 2MP sensor kedalaman yang dilengkapi dengan LED Flash.
Fitur keamanan finger print unlock juga sudah disematkan pada OPPO A92 yang ada di bagian tombol powernya.
Kekurangan OPPO A92
Terlepas dari kelebihan yang ada, OPPO A92 juga memiliki beberapa hal yang menurut Nextren merupakan sebuah kekurangan.
Namun perlu dicatat bahwa kekurangan ini dapat dinilai berdasarkan kebutuhan masing-masing konsumen.
Baca Juga: Fitur-Fitur ini Bikin Oppo Enco Buds Bisa Jadi TWS Andalan Buat Kamu
Segmen pertama yang menjadi sorotan adalah tidak menggunakan panel layar AMOLED sebagai tampilan utama pada OPPO A92.
OPPO lebih memilih menggunakan panel IPS LCD untuk menyuguhkan tampilan serta konfigurasi warna yang ada pada seri tersebut.
Baca Juga: Cara Mudah Menghubungkan Oppo Enco Buds Dengan Smartphone Android
Lalu selanjutnya adalah tidak ada fitur NFC yang sejauh ini terpantau menjadi salah satu nilai jual yang dicari oleh konsumen.
Sebab kegunaan NFC sudah mulai dilihat oleh konsumen guna mengurangi kontak fisik saat melakukan transaksi atau kegiatan lainnya.
Update Harga OPPO A92 RAM 8GB/128GB
Beralih ke poin yang paling penting yaitu harga untuk OPPO A92 RAM 8GB/128GB yang memiliki dua varian warna yaitu Twilight Black dan Aurora Purple.
Pantauan Nextren mencatat bahwa harga OPPO A92 saat ini dijual dikisaran Rp 2,8 jutaan di Shopee.
Baca Juga: Review Gaming Oppo A54 di Game PUBG, Free Fire dan CODM, Masih Kuat!
Angka itu merupakan penurunan harga yang cukup signifikan sebesar Rp 800 ribu dari harga awalnya.
Seperti yang kita tahu kalau OPPO A92 RAM 8GB/128GB dibanderol di angka Rp 4,2 juta.
(*)