Kelebihan dan Kekurangan Nokia 8, Simak Dulu Sebelum Tergoda

Kamis, 15 Februari 2018 | 16:41
myjoyonline

Nokia 8

Laporan wartawan Nextren, Wahyu S.Nextren.grid.id- Saat ini Nokia 8 jadi smartphone milik Nokia paling kencang.Sebelumnya, Nokia sudah merilis Nokia 3, Nokia 5, dan Nokia 6 yang termasuk kelas menengah.Tapi yang satu ini, Nokia 8, memang beda kelas.Dari desain dan speknya tampak ditujukan untuk kelas atas.

(BACA :Redmi 5 Plus, Inilah 3 Hal yang Membuatnya Jadi Hape Layak Beli )Harganya yang Rp 6,5 juta juga menunjukkan kalau Nokia 8 menargetkan kelas atas, tapi dengan harga yang lebih terjangkau.Fitur unggulan Nokia 8 berupa kamera ganda 13MP dengan lensa Carl Zeiss dan dilengkapi Optical Image Stabilizer (OIS).Kamera depannya juga memiliki resolusi 13 MP.Layar Nokia 8 5,3 inci beresolusi 2.560 x 1.440 piksel dilapisi Gorilla Glass 5.

Spek lain Nokia 8 adalah chipset Snapdragon 835, memori RAM 4 GB, media internal 64 GB, baterai 3.090 mAh, port USB type-C, ketahanan air dengan sertifikasi IP54, fingerprint, serta OS Android 7.1 Nougat.

(BACA :Ini Dia Satu Kekurangan Redmi 5 dan 5 Plus yang Perlu Kamu Tahu )

Nah sebelum memutuskan untuk meminangnya, kamu bisa simak dulu kelebihan dan kekurangan Nokia 8 berikut, yang dilansir dari berbagai sumber.Kelebihan Nokia 81. Desain bagus dan elegan, tampak sebagai smartphone kelas atas.2. Bodi dari aluminium yang kokoh dan nyaman digenggam, build quality bagus.3. Layar sangat bagus, terang dan tajam dengan warna cemerlang, serta tampil jelas di bawah sinar matahari.Resolusi layar 1440x2560 pixel dan kerapatan 554 ppi membuat layarnya tampil kinclong, bahkan jika dibandingkan dengan layar AMOLED.4. Dual kamera utama sangat bagus di luar ruang, dengan hasil foto tajam, detil bagus, warna natural.Efek bokeh bagus dan bisa diatur tingkat bokehnya (Live bokeh).

(BACA :Nokia 8 Akhirnya Usung OS Android Oreo 8.1, Makin Mempesona! )5. Single kamera depan hasilnya bagus dan tajam untuk berfoto selfie.6. Kamera depan dan belakang bisa merekam video 4K yang tajam dan detil, serta dilengkapi Optical Image Stabiliser untuk video yang stabil.

dxomark
dxomark

Nokia 8

7. Cocok untuk vlogger karena rekaman video bagus dan banyak fitur.Kameranya ada fitur live untuk para vlogger saat ingin live di Facebook dan Youtube.Rekaman suara juga jernih karena ada 3D surround sound uang merekam video 360, sehingga bisa menghasilkan rekaman suara surround8. Kualitas audio dari speakernya bagus.

(BACA :Qlue, Aplikasi Penampung Curhatan Masyarakat Secara Cepat dan Mudah )9. OS Android Nougat berbasis Android One.Meski tampilannya mirip dengan Android lain dari Google, namun tak ada bloatware (aplikasi bawaan) yang menganggu.10. Kinerja kencang, game-game berat berjalan mulus.Skor AnTuTu Benchmark mencapai 173500, sekelas dengan hape flagship (kelas atas) lainnya.11. Baterai sangat awet, didukung Quick Charger 3.0 yang bisa mengisi ulang dengan cepat

(BACA :Rumor Spesifikasi Xiaomi Mi Mix 2S, Kamera Depannya Anti-Mainstream )

Kekurangan Nokia 81. Bodi belakang licin dan mudah kotor oleh jejak jari2. Desain belum bezelless, masih tersisa terlalu banyak ruang di atas dan bawah layar.3. Manual mode kamera kurang lengkap.Dalam Mode Manual kamera, hanya ada metering, pilihan focus tanpa bisa manual focus, white balance, dan exposure.Tak ada shutter speed yang bisa dipakai untuk berkreasi dan memotret dalam kondisi sulit.

(BACA :Nyaris 200 Juta Sudah Daftar, Ini Cara Cek Kartu Lolos Registrasi Untuk Semua Operator )4. Kinerja kamera dalam kondisi low light kurang.Hasil foto low light kurang alami, proses autofocus agak lama dan terkadang kurang tepat.5. Shutter lag cukup menganggu saat ingin buru-buru memotret momen yang cepat.

Memang sih, kelebihannya tampak lebih banyak dibanding kekurangannya.

Jadi semuanya tergantung pilihan kamu ya! (*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto