Mola TV Error Sebelum Pertandingan EURO 2020, Netizen Ngamuk!

Selasa, 15 Juni 2021 | 16:00
Twitter/@almubarak

Ilustrasi error Mola TV sebelum pertandingan Inggris vs Kroasia EURO 2020

Nextren.com - Baru baru ini, publik Indonesia dihebohkan dengan kasus layanan streaming video Mola TV error.

Kasus Mola TV error ini sendiri menjadi kehebohan lantaran terjadi sesaat sebelum salah satu pertandingan besar turnamensepakbolaUEFA EURO 2020 berlangsung.

Lebih tepatnya, hal ini terjadi beberapa saat sebelum pertandingan grup D, yang mempertemukan tim nasional Inggris melawan Kroasia (13/6/2021).

Baca Juga: Ini Harga Berlangganan Mola TV dan Konten Apa Saja yang Bisa Ditonton

Kebanyakan pengguna Mola TV mengeluhkan pertandingan live EURO 2020 tersebut tidak bisa dimuat di perangkat mereka.

Bahkan, salah seorang pengguna Twitter dengan nama akun @fionavirginia mengungkapkan bahwa dirinya sudah mengalami kasus Mola TV error selama hampir 25 menit.

Dia mengunggah sebuah foto yang menunjukkan layanan Mola TV miliknya error di akun Twitterya.

Twitter/@fionavirginia
Twitter/@fionavirginia

Postingan Twitter @fionavirginia terkait kasus Mola TV error yang dialaminya

Lalu, apa sebenarnya penyebab utama Mola TV error? Yuk lanjut di halaman kedua.

Sampai sekarang,publik masih belum mengetahui penyebab pastiMola TV error sesaat sebelum pertandingan timnas Inggris melawan Kroasia tersebut.

Pihak Mola TV tidak mengatakan pasti penyebab error ini dan hanya mengatakan bahwa mereka sudahmenemukan sumber masalahnya serta sedang berusaha memperbaikinya.

Hal ini disampaikan langsung oleh Mola TV, berbarengan dengan permintaan maaf mereka kepada para pelanggan,di akun resmi Instagram @mola.sport.

Baca Juga: Premier League dan BundesLiga di Mola TV Kini Bisa Ditonton Pengguna Telkomsel

Masih di postingan yang sama,anak perusahaan Polytron inimenyampaikan mereka akan memberikan kompensasi kepada pengguna yang mengalami masalah Mola TV error ini.

Kompensasi tersebut berupa perpanjangan masa aktif layanan Mola TV selama tiga bulan kedepan.

Perpanjangan ini berlaku untuk semua pelanggan yang mengalami masalahtersebut, terutama para pelanggan paket EURO Unlimited.

Instagram/@mola.sport
Instagram/@mola.sport

Permintaan maaf Mola TV soal error yang terjadi sesaat sebelum pertandingan EURO 2020 antara timnas Inggris vs Kroasia di akun Instagram @mola.sport

Sementara itu, tim Nextren juga berhasil merangkum beberapa cuitan dari netizen Twitter terkait kasus Mola TV error ini, yang mana beberapa waktu yang lalu hal ini juga sempat menjadi trending topic di Twitter.

Lalu, apa saja cuitan-cuitan dari Netizen Twitter terkait kasus Mola TV error ini? Yuk lanjut di halaman ketiga.

"Football’s coming home but it’s not working. Fix this @Molatv_id" @RizalMakarim

"Error Mola TV...can not watch England vs Croatia" @titus_iwan

"Mola tv kuuuhhh whyyyyyyy -_-" @ArifNugraha4

"Mola tv pas big match gini malah error heuuuu. For real mola??? U officially ruined the night @Molatv_id" @giri_sujana

Baca Juga: Hublot Hadirkan Smartwatch Edisi Khusus EURO 2020, Begini Wujudnya!

Secara garis besar, hampir semua netizen Twitter merasa kecewa terhadap Mola TV.

Terlebih karena kasus Mola TV error ini terjadi sesaat sebelum pertandingan besar EURO 2020 antara timnas Inggris melawan Kroasia, yang mana di Indonesia pendukung timnas Inggris jumlahnya cukup banyak.

Jadi, itulah beberapa informasi menarik terkait kasus Mola TV error yang sempat terjadi beberapa hari yang lalu.

Kedepannya, tentunya semua pihak berharap kasus Mola TV error ini tidak akan terjadi lagi, terutama saat pagelaran EURO 2020 masih berlangsung. (*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto