realme Akan Rilis Robot Vacuum Cleaner, Harga Diklaim Terjangkau

Jumat, 11 Juni 2021 | 11:30
Realme

Logo Realme

Nextren.com - realme merupakan perusahaan teknologi asal Tiongkok yang telah memproduksi beragam perangkat Artificial Intelligence of Things (AIoT) untuk para penggemarnya.

Sejak tahun lalu pun realme telah meluncurkan beragam perangkat di seri smart TV, smart lamp, dan berbagai produk lainnya.

Namun kabar terbaru menyebut bahwa realme akan merilis robot vacuum cleaner teranyar untuk menambah lini produk AIoT perusahaan.

Informasi ini pun telah dibeberkan langsung oleh salah satu leakers yang cukup populer di media sosial Twitter.

Baca Juga: realme Quiksilver 5G Segera Masuk Indonesia, Chipset Terbaru Snadragon 778

Melalui akun @TechnoAnkit1 diketahui bahwa rencana realme untuk meluncurkan robot vacuum cleaner itu akan terjadi dalam waktu dekat.

Dalam cuitannya di tanggal 10 Juni kemarin, leakers tersebut memperlihatkan bagaimana desain dari perangkat robot vacuum cleaner milik realme.

Nampak kalau mesin pembersih tersebut akan memiliki bentuk melingkar dengan diameter yang cukup tipis. Fitur menarik lain dari robot vacum ini bisa disimak di halaman berikutnya.

Selain itu, realme juga membenamkan warna dominan hitam.

Namun dapat dilihat juga kalau ada penyematan warna kuning yang seperti diletakkan pada bagian sensor kamera dari robot vacuum cleaner.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Cari HP Harga Mulai Rp 2 jutaan dengan NFC Mei 2021

Twitter/ @TechAnkit1
Twitter/ @TechAnkit1

Bocoran desain realme robot vacuum cleaner yang diduga akan rilis pada tanggal 15 Juni 2021.

Dengan desain tersebut, sejumlah penilai menyebut bahwa robot pembersih milik realme itu tidak akan berbeda jauh dengan produk serupa yang dimiliki oleh para pesaingnya.

Kendati demikian, masih belum diketahui seperti apa kemampuan asli dari robot vacuum cleaner milik realme tersebut.

Baca Juga: Seri HP Misterius realme Kepergok Lolos FCC, Bawa Baterai 4880mAh

Diharapkan kesamaan dengan produk yang sudah ada itu hanya berasal dari desain luarnya saja.

Sebab beberapa fitur andalan nampaknya akan hadir para produk tersebut.

Melansir dari Gizmochina, dikatakan akan ada fitur daya hisap yang bisa disesuaikan.

Lalu disinyalir juga akan ada pengaturan pada fungsi pel yang terdapat di dalam vacuum cleaner.

Baca Juga: Ini Dua HP Baru Realme yang Akan Meluncur, Termasuk Quicksilver

Kapasitas baterai yang disematkan di dalam perangkat pun diharapkan bisa lebih besar dibandingkan para pesaing.

Tunggu saja kabar selanjutnya terkait robot vacuum cleaner dari realme ini.

Sebab nama asli dari perangkat itu pun masih belum tersebar dan dibocorkan oleh leakers @TechAnkit1.

Baca Juga: Turun Harga realme C21 ke Rp 1,6 juta dan realme C25 ke Rp 2,1 juta

Ia hanya mencatat bahwa realme robot vacuum cleaner diduga akan rilis bersamaan dengan seri HP realme GT 5G pada tanggal 15 Juni mendatang.

Tidak ada salahnya jika para penggemar realme berharap kalau perusahaan akan membanderol robot vacuum cleaner tersebut dengan harga yang terjangkau dan bersaing.

(*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto