Ini Fitur Gaming di Samsung Galaxy M62, Bikin Main Game Lebih Nyaman!

Rabu, 09 Juni 2021 | 19:00
Dok. Nextren (Randy)

Samsung Galaxy M62

Nextren.com -Samsung Galaxy M62 telah resmi meluncur di Indonesia pada Senin (7/6), sebagai HP mid range Samsung yang memiliki keunggulan dari segi kapasitas baterainya.

Dilengkapi baterai sebesar 7000mAh, seperti apa fitur gaming di Samsung Galaxy M62 dan bagaimana kinerjanya saat dipakai bermain game lama?

Dengan kapasitas tersebut Samsung Galaxy M62 dapat digunakan untuk berbagai kegiatan, termasuk bermain game.

Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy M62, Bukan Sekedar Baterai 7000mAh

Baterai berukuran besar otomatis akan tahan lama jika dipakai main game hingga berjam-jam.

Berbicara soal game, Samsung Galaxy M62 nyatanya punya fitur lain yang mampu menunjang pengalaman gaming pengguna.

Fitur ini mampu meningkatkan performa, sampai membantu manajemen waktu pengguna dalam bermain game.

Baca Juga: Unboxing Samsung Galaxy M62, HP 5 Jutaan Baterai 7000mAh Chipset Flagship!

Lantas, apa fitur gaming Samsung Galaxy M62 yang dimaksud? dan bagaimana cara mengaksesnya?

Fitur penunjang gaming Samsung Galaxy M62 ini bernama Game Launcher.

Lewat Game Launcher, pengguna dapat mengoptimalkan pengalaman bermain game di Samsung Galaxy M62.

Game Launcher memungkinkan pengguna memaksimalkan perfoma perangkat saat bermain game.

Baca Juga: Perbandingan HP Baterai 7000mAh: Samsung Galaxy M62 dan Galaxy M51 Bagus Mana?

Dok. Nextren (Randy)

Game Launcher Samsung Galaxy M62

Cara untuk mengaturnya, pengguna hanya perlu membuka aplikasi Game Launcher.

Kemudian klik ikon garis tiga di pojok kanan atas dan pilih menu Performa Game.

Setelah itu, scroll ke bawah dan pilih lagi menu Performa Game, lalu tentukan fokus yang diinginkan.

Baca Juga: Harga HP Samsung Bekas Edisi Star Wars ini Sekarang Turun Rp. 3 Juta!

Dok. Nextren (Randy)

Game Launcher Samsung Galaxy M62

Selain itu, di dalam Game Launcher terdapat fitur-fitur lain yang bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan pengalaman main game di Samsung Galaxy M62.

Pengguna bisa memblokir notifikasi yang masuk saat bermain game sehingga tidak mengganggu pandangan.

Kemudian terdapat pula fitur Game Launcher yang menampilkan statistik pengguna selama bermain game.

Dalam statistik tersebut, akan ditampilkan total waktu yang dihabiskan untuk bermain game.

Pengguna juga bisa melihat peringkat game apa saja dari yang paling sering dimainkan.

Lalu ada pula statistik kategori game favorit yang disukai. Statistik itu dilihat dari game yang sering dimainkan.

Fitur ini berguna untuk manajemen waktu bagi pengguna yang hobi bermain game.

Baca Juga: Render Samsung Galaxy S21 FE Muncul, Tampil Dengan Warna Baru

Dok. Nextren (Randy)

Game Launcher Samsung Galaxy M62

Samsung Galaxy M62 sendiri ditenagai dengan chipset Exynos 9825 dan GPU Mali-G76 MP12.

Dari segi ruang penyimpanan, HP tersebut menawarkan varian RAM 8GB/256GB.

Untuk harganya di Indonesia, Samsung Galaxy M62 dibanderol sebesar Rp6 juta. (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya