realme Quiksilver 5G Segera Masuk Indonesia, Chipset Terbaru Snadragon 778

Sabtu, 22 Mei 2021 | 10:15

realme 8 Pro dihadirkan dengan warna baru Illuminating Yellow yang bisa glow in the dark.

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas

Nextren.com - Informasi seputar jaringan 5G di Indonesia banyak beredar selama beberapa hari ke belakang.

Hal itu pun nampaknya telah mendorong realme untuk segera merilis salah satu seri HP andalan terbarunya di Indonesia.

Ya, perusahaan tersebut mengkonfirmasi bahwa akan memboyong realme Quiksilver yang sudah kompatibel dengan koneksi jaringan 5G dalam waktu dekat.

Baca Juga: Kamera 108MP realme 8 Pro dan Produk Lain Bisa Diuji Langsung di Infinity World Pop-up Store

Kabar tersebut disampaikan langsung melalui akun Twitter resmi perusahaan @realmeIndonesia.

"realme Fans, siap-siap buat leap-forward performance pada smartphone terbaru realme!," tulisnya.

Lalu dari mana bisa tahu bahwa seri HP teranyar dari realme sudah terintegrasi dengan jaringan 5G?

Informasi tersebut dapat dilihat dari pembekalan chipset yang akan dibenamkan pada realme Quiksilver.

Dalam unggahannya, realme Indonesia menyatakan akan mengandalkan kinerja prosesor Snapdragon 778G 5G.

Baca Juga: Spesifikasi Realme Watch 2 yang Hadir di Malaysia, Harga 800 Ribuan

Dari nama chipset tersebut saja sudah dapat diketahui bahwa prosesor yang dipakai oleh realme Quiksilver memang sudah terintegrasi dengan jaringan 5G.

Selain itu, Snapdragon 778 5G juga merupakan salah satu chipset terbaru yang belum lama ini diluncurkan oleh Qualcomm.

Baca Juga: Deretan HP Ini Bisa Rasakan Jaringan 5G Indonesia Setelah Uji Layak Operasi

Jadi nampaknya realme Quiksilver diduga merupakan seri pertama yang akan mengusung Snapdragon 778G 5G di Indonesia.

Kekuatan Snapdragon 778G 5G

Snapdragon 778G 5G memiliki desain fabrikasi noda 6nm yang membawa keunggulan dari beberapa sektor.

Pertama, chipset tersebut sudah mendukung kemampuan refresh rate layar hingga 144Hz.

Baca Juga: Cara Aktifkan Game Space Realme Narzo 30A, Performa Jadi Maksimal

Qualcomm mendesainnya dengan CPU Kryo 670 dan GPU Adreno 642L yang membuatnya lebih efisien energi serta pemrosesan lebih cepat dibandingkan generasi sebelumnya.

Sektor gamingnya pun disempurnakan dengan kehadiran fungsi game Snapdragon Elite layaknya prosesor seri 800.

Gizchina
Gizchina

Qualcomm Snapdragon 778G memiliki kemampuan yang mempuni untuk perangkat gaming kelas menengah.

Lalu kemampuan lain yang dimiliki oleh Snapdragon 778G 5G adalah dukungan tampilan layar yang dikatakan bisa mencapai FHD+.

Baca Juga: Perbandingan realme C21 vs realme Narzo 30A, HP 1 Jutaan RAM 4GB

Namun rumor yang saat ini beredar menduga kalau tampilan tersebut masih bisa lebih tinggi hingga resolusi 2K.

Qualcomm juga mengklaim bahwa Snapdragon 778G 5G mampu mengemas sensor kamera hingga 192MP kamera tunggal.

Dan penggunaan modem Snapdragon X53 5G disinyalir dapat memberikan kecepatan unduh mencapai 3,3Gbps yang sudah mendukung semua frekuensi utama, termasuk mmWave dan Sub-6.

Baca Juga: Begini Kemampuan Qualcomm Snapdragon 778G, Dukung Refresh Rate 144Hz!

So, mari kita nantikan saja kabar kelanjutan terkait realme Quiksilver di Indonesia.

Mungkin saja realme akan menghadirkan seri HP dengan koneksi jaringan 5G ini dalam beberapa minggu ke depan.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya