Smartphone dengan Efek Bokeh Terbaik Tahun 2018, Pilih yang Mana?

Rabu, 07 Februari 2018 | 14:35
Shutterstock

Hape dengan efek bokerh terbaik

Laporan Wartawan Nextren, Hesti Puji Lestari

Nextren.grid.id - Tak dapat dipungkiri bahwa dunia fotografi kian hari kian bertambah maju.

Hal ini didukung pula dengan keberadaan smartphone yang menawarkan kualitas kamera yang semakinmumpuni.

Bukan hanya masalah kameranya, seiring perkembangannya, banyak pula produsen yang mulai memproduksi dual kamera untuk menyempurnakanproduknya.

Dual kamera ini tentu saja memiliki fungsi yang makinmemanjakan para pecinta fotografi.

(BACA:Google Update Banyak Fitur di Banyak Varian Google Pixel, Jempolan!)

Hal tersebut karena, bokeh atau blur yang diinginkan bisa disetting sedemikian rupa dengan adanya dual kamera ini.

Nah, buat kamu yang penasaran dengan hape 2018 yang punya efek bokeh paling baik, tim Nextren punya informasinya.

1. Samsung Galaxy Note 8

Produk ini mendukung dual kamera belakang dengan resolusi 12MP dengan bright lens F1.7.

Dalam akun resmi Samsung bahkan dikatakan bahwa pengguna bisa mengatur bokeh dengan produk ini.

Kamu dapat dengan mudah mengatur fokus sebelum menekan gambar.

Fokus tersebut secara otomatisakan memberikan efek bokeh yang luar biasa pada hasil fotomu.

2.Samsung Galaxy J7 Plus

Kalau produk yang satu ini punya resolusi yang berbeda di kedua kamera belakangnya yaitu 13MP dan 5MP.

Saat kamu mengambil foto dengan hape ini maka kamu tak perlu menjaga jarak tertentu dengan subyek foto apabila ingin memunculkan efek bokeh.

Jadi, bakal keren banget kalau kamu menggunakan hape ini untuk memfoto makanan meski dari jarak dekat.

(BACA:Nonton Film Sepuasnya dengan Telkomsel VideoMax, Ini Caranya)

3.ASUS Zenfone 4 Max Pro (ZC554KL)

Kamera dari produk ini memiliki resolusi 16MP dan 5MP dengan wide 120 derajat.

Denganwide angle 120 derajat, produk ini memiliki jarak pandang 200 persen lebih besar dibandingkan smartphone standar loh.

Jadi, kamu bisa mengambil foro pemandangan dan orang-orang dengan lebih banyak unsurbackground denganefek yang dramatis.

(BACA:Samsung Galaxy S9 dan S9 Plus Hadir dengan Warna Baru Lilac Purple)

4.iPhone X

Kamu tak perlu khawatir dengan produk yang satu ini.

Karena, produk buatan perusahaan Apple selalu memanjakan penggunanya dengan kualitas kamera yang super canggih.

iPhone X mengusung kamera telefoto dan wide angle 12MP dengan bukaan telefoto f 1.8 sertabukaan wide angle f 2.4.

Dari websiteresminya dikatakan bahwa produk ini akan memberikan pengalaman pengambilan foto dengan rentang warna yang luas.

Bukan hanya itu, fokus dan efek bokeh yang dihasilkannya-pun akan tampak menakjubkan (*)

Editor : Kama

Baca Lainnya