Lenovo Kenalkan Dua Kipas Pendingin di Smartphone Legion Duel 2!

Senin, 12 April 2021 | 19:56
Lenovo StoryHub

Ilustrasi smartphone Lenovo Legion Duel 2

Nextren.com - Raksasa gadget asal Tiongkok,Lenovo,baru sajamemperkenalkan sistem pendingin dua kipas pada smartphone Legion Duel 2.

Menurut Lenovo, kedua kipas ini memiliki fungsi utama untukmenjaga temperatur dari bodi smartphone agar tetap dingin dan memiliki suhu rendah.

Selain itu, dua kipas pendingin ini juga berguna untuk menjagakestabilan performa smartphonesaat digunakan untuk aktivitas gaming serta mencegah terjadinya overheating.

Baca Juga: Bocoran Desain HP Gaming Lenovo Legion 2 Pro, Kok Bentuknya Gini?

Sementara itu, letak dari duabuah kipas pendingin iniada padakedua sisi bagian dari bodi belakangLenovo Legion Duel 2.

Lebih tepatnya, kedua kipas pendingin tersebut terdapatdi bagian sisi atas dan bawah darismartphoneini.

Letak dari kedua kipas pendingin ini dipisahkan oleh kameraLenovo Legion Duel 2 yang memang berada di bagian tengah dari bodi belakangLenovo Legion Duel 2 itu sendiri.

Selain penggunaan dua buah kipas tersebut, Lenovo Legion Duel 2 juga dibekali dengan perangkat-perangkat lain yang bakal semakin mendukung performa smartphone ini saat digunakan untuk bermain game.

Lalu, perangkat lain apa saja yang mendukung aktivitas bermain game tersebut? Yuk lanjut ke halaman berikutnya.

Beberapa perangkat lain tersebut diantaranya layar kualitas AMOLED 6,92 inci dengan refresh rate mencapai 144 Hz, konektivitas 5G,RAM LPDDR5 dengan ukuran terbesar ada di angka 18 GB, dan memori internal sebesar 256 serta 512 GB.

Tidak hanya itu saja,Lenovo Legion Duel 2 juga dibekali dengan chipset terbaru milik Qualcomm yaituSnapdragon 888 dan Android 11.

Guna memastikan pengguna tidak gampang kehilangan daya saat bermain game, smartphonegaming ini dibekali dengan dua buah baterai yang masing-masing memiliki kapasitas 2750 mAh serta sudah mendukungTurbo Charging hingga 90 Watt.

Sama seperti dua buah kipasnya, kedua baterai ini juga diletakkan di bagian atas dan bawah smartphone ini.

Baca Juga: Lenovo Legion dengan Processor AMD 5000 H-Series Hadir di CES 2021

Lenovo StoryHub
Lenovo StoryHub

Cara kerja sistem pendingin dua kipas Lenovo Legion Duel 2

Terkait dengan tanggal rilis, Lenovo masih belum memberikan kepastian kapan smartphone terbaru mereka ini akan diluncurkan ke publik.

Namun dari rumor yang beredar, Lenovo Legion Duel 2 akan segera dirilis di eropa dengan bandrol termurah mencapai 800 euro atau sekitar 14 juta Rupiah. (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Sumber : Kompas.com

Baca Lainnya