Apple Rilis Update Mendadak Untuk iPhone, iPad dan Watch, Ada Apa?

Minggu, 28 Maret 2021 | 10:58
Apple

Logo Apple

Nextren.com -Apple telah hadirkan produk perangkat iPhone, iPad dan watch di pasaran secara global.

Ketiga perangkat tersebut beroperasi dengan iOS, iPadOS, dan watchOS yang dilaporkan telah mendapat update darurat.

Ya, update yang cukup mendadak ini karena adanya kerentanan dari sistem operasi Apple.

Apple merilis update darurat ini kemarin (28/3) tepatnya pada iOS 14.4.2, iPadOS 14.4.2, dan watchOS 7.3.3.

Baca Juga: Kabar Apple Bakal Hadirkan Opsi Warna Black Matte iPhone 13 Pro!

Hal yang mendadak dan darurat ini sifatnya wajar untuk sistem operasi bila sudah mendeteksi masalah dalam sistem.

Bukan Apple saja yang melakukan pembaruan, sistem Android atau OS masing-masing brand juga melakukan pembaruan atau update.

Belum lama ini, Oppo A9 2020 mendapatkan update ColorOS 7.1 kembali yang menambal keamanan Android khusus Maret 2021.

Kerentanan pada sistem Apple ini ditemukan oleh grup Google Threat Analysis, lihat di halaman selanjutnya untuk tahu masalahnya.

Grup Google Threat Analysis mengatakan kerentanan ini bisa mempengaruhi mesin browser WebKit Apple.

Oleh karena itu Apple memberikan update yang mendesak, karena kerentanan tersebut sedang dieksploitasi secara aktif.

Sayangnya seperti yang dilansir Nextren dari ZDNet, detail dari Apple terbatas.

Namun kerentanan yang masuk ke sistem operasi buatan Apple itu dapat digunakan untuk melakukan tindakan berbahaya seperti mengarahkan pengguna ke situs phishing.

Baca Juga: Apple Watch Dirumorkan Akan Miliki Material Penyusun yang Lebih Solid!

Update ini dianggap darurat karena Apple rela memberikan perangkat lama dengan versi OS terbaru.

Apple telah memberikan iOS 12.5.2 untuk perangkat iPhone 5s, 6, 6 Plus, iPad Air, mini 2, mini 3 dan iPod touch generasi ke-6.

Dengan begitu update tambalan keamanan ini cukup penting, dan kalian perlu melakukannya.

Untuk melakukan pembaruan sistem operasi Apple, kalian bisa ikuti langkahnya di halaman selanjutnya.

Pada perangkat iPhone dan iPad, pertama buka ikon Pengaturan lalu buka menu Umum.

Di menu Umum terdapat pilihan update perangkat lunak, klik menu tersebut.

Sedangkan untuk perangkat Apple Watch, kalian bisa membuka aplikasi Apple Watch untuk melihat update tersedia.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Sumber : ZDNet

Baca Lainnya