Samsung Hadirkan Galaxy Movie Studio Kembali Gaet Sutradara Ternama

Senin, 22 Maret 2021 | 20:02
Zihan Fajrin

Miranda Warokka, IT dan Mobile Marketing Director Samsung Electronics Indonesia

Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.

Nextren.com - Samsung dari tahun 2019 hadirkan program Galaxy Movie Studio yang memiliki tujuan agar konsumen bisa berexperience lebih jauh dengan perangkat terbarunya.

Bila pada Galaxy Movie Studio 2020, Samsung menantang peserta untuk membuat film dengan Galaxy Note 20 Ultra, di tahun ini dengan Galaxy S21 Ultra 5G.

Namun bukanlah kompetisi yang dimulai oleh Samsung di tahun 2021 ini melainkan film pendek yang menggaet sutradara ternama Indonesia, Angga Dwimas Sasongko.

Angga Dwimas Sasongko, merupakan sutradara dari film populer seperti Love For Sale, Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini, Filosofi Kopi dan lainnya.

Baca Juga: Kabar Bahagia, Samsung Galaxy Note Dipastikan Akan Kembali Tahun Depan

Samsung berkolaborasi dengan Angga untuk membuat sebuah film pendek yang disebut sebagai The Epic Movie.

Dalam produksi film pendek ini, Angga menggunakan Galaxy S21 Ultra 5G dan tidak bekerja sendiri.

Pada acara Galaxy Movie Studio 2020 terdapat pemenang lomba film pendek yaitu Kenza Luthfiani.

Apa peran Kenza di proyek Epic Movie ini? Lihat di halaman selanjutnya.

Samsung pada acara konferensi pers hari ini (22/3) via Zoom mengatakan Kenza akan membantu Angga.

Angga mengatakan akan menjadikan Kenza langsung menjadi asisten sutradara yang merupakan pengalaman pertamanya untuk film profesional.

Dalam membuat Epic Movie ini, Angga mengaku tidak mengerjakan film dengan bantuan aplikasi lain.

"Cuma menggunakan kamera di ponsel dan itu cukup, saya jika membuat film pendekatannya kan realis jadinya saya cuma butuh kamera," ujar Angga.

Baca Juga: Secanggih Apa Fitur Water and Dust Resistance Galaxy A52 dan A72?

Ketika ditanyakan soal bocoran film pendek untuk Epic Movie bersama Samsung, Angga tidak menjawab banyak.

Angga menyebutkan akan ada aktor yang populer di dalam filmnya, namun belum disebutkan secara spesifik.

Kalau soal alur cerita, Angga tidak ingin mensimplikasikan atau menyederhanakan cerita.

Meski shooting nantinya hanya dengan smartphone, Angga tidak ingin orang merasa ceritanya akan biasa-biasa saja. Lalu apa tema yang diambil oleh Angga? Lihat di halaman selanjutnya.

Ceritanya memiliki kaitan dengan memori, yang nantinya pengambilan gambar akan lebih banyak memanfaatkan fitur yang ada di Galaxy S21 Ultra 5G.

Untuk detail kapan hadirnya Epic Movie yang disutradarai Angga, Samsung belum menyebutkan.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya