HP Ini Jadi yang Pertama Gunakan Layar Gaming Terbaru Dari Samsung

Kamis, 18 Maret 2021 | 21:15
Fahmi Bagas

Ilustrasi main game di hp Samsung.

Nextren.com -Samsung memang terkenal dalam menghadirkan produk smartphone, AIoT, hingga ke elektronik rumahan.

Namun dibalik produk yang mereka luncurkan, Samsung juga hadirkan komponen yang bisa digunakan brand lain.

Termasuk layar gaming yang baru Samsung luncurkan, akan ada hp yang langsung menyematkan layar tersebut.

Laporan layar terbaru ini diumumkan secara resmi oleh Samsung Display.

Baca Juga: Ini Spesifikasi dan Harga Resmi Samsung Galaxy A72 di Indonesia

Layar OLED terbaru ini bisa menampilkan tampilan game HD yang diklaim tidak atau belum ada bandingannya di industri.

Menurut Samsung, ini adalah layar game terbaik di pasar, meski terbaik layar ini tidak hadir pada perangkat miliknya.

Hp ini juga sudah hadir di pasaran dan memang dikhususkan untuk gaming.

Hp gaming di pasar smartphone sendiri ada dari Asus, Xiaomi dan lainnya. Di antara brand tersebut siapa yang menyematkan layar Samsung? Cek di halaman selanjutnya.

Ya, Asus ROG Phone 5 lah yang menyematkan layar Samsung terbaru tersebut.

Dengan ukuran 6,78 inci, Asus ROG Phone 5 juga mendukung refresh rate 120Hz dan bisa dioptimalkan untuk konten game dengan peralihan layar cepat.

GSMArena
GSMArena

Desain bodi belakang Asus ROG Phone 5.

Melansir Gizchina, karena kualitas gambarnya yang mulus dan alami, produk ini telah memperoleh sertifikasi Layar Seamless SGS.

Baca Juga: Ini Spesifikasi dan Harga Resmi Samsung Galaxy A52 di Indonesia

Pemberi sertifikat SGS melakukan tes Anwar length dan hasilnya menunjukkan bahwa saat video drive berkecepatan tinggi, menunjukkan waktu respons gambar dinamis kurang dari 11 milidetik.

Ini mengurangi emisi cahaya biru menjadi kurang dari 6,5%.

Layar ini juga dilengkapi dengan sertifikasi Perawatan Mata SGS.

Selain untuk smartphone, Samsung Display juga menyediakan komponen layar ke pasar laptop dan notebook.

Lihat halaman selanjutnya untuk tahu produk apa saja yang pernah menggunakan Samsung Display.

Pada tahun 2019, produk OLED Samsung Display memasuki pasar notebook.

Perusahaan tersebut menyediakan panel OLED UHD 15,6 inci untuk Razer Blade 15 dan laptop gaming produsen PC multinasional lainnya.

Pada tahun 2020, panel OLED FHD 13,3 inci Samsung Display dipasang pada Razer Blade Stealth 13.

(*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto

Sumber Gizchina