Mengenal Google ARCore dan Deretan Smartphone yang Mendukungnya

Minggu, 14 Maret 2021 | 11:29
Mashable

Google AR Core

Nextren.com -Smartphone Android sepertinya tidak terasa lengkap jika tidak dukungan aplikasi dari Google.

Ini memang jadi sebuah kebiasaan, dan terdapat adanya aplikasi baru bernama Google ARCore.

Google ARCore bukan nama yang asing jika kalian penyuka teknologi, namun Nextren akan coba mengenalkan ke kalian.

Serta ada beberapa deretan smartphone baru yang mendukungnya.

Baca Juga: Desain Terbaru YouTube for tvOS Bakal Segera Diluncurkan Google!

Namun sebelum ke daftar smartphone yang mendukungnya kita ke penjelasan terlebih dahulu.

Apple, Google, dan banyak perusahaan besar lainnya saat ini terlihat sedang memperhatikan teknologi augmented reality.

Tak jarang dari mereka juga yang banyak berinvestasi untuk mendapatkan hasil yang baik.

Baca Juga: Benarkah Google Sudah Tidak Manfaatkan Cookies Untuk Ikuti Pengguna

Google ARCore hadir sejak tahun 2019, augmented reality SDK (software development kit) yang disajikan ke perangkat.

Bagaimana kita bisa merasakannya di perangkat smartphone? Simak caranya di halaman selanjutnya.

Dulu augmented reality yang diberikan Google bisa dirasakan oleh aplikasi Layanan Google Play untuk AR yang menjadi sangat populer saat itu.

Kepopulerannya hingga tahun lalu, mencapai angka 1 miliar penginstalan.

Namun, ini tidak kompatibel dengan semua model smartphone yang hadir.

Mengutip Gizchina, dari data yang dibagikan oleh 9to5Google ada beberapa smartphone yang mendukung teknologi ARCore ini.

Baca Juga: Update Terbaru Google Chrome di Mac dan Windows, Lebih Hemat Memori!

Tetapi anehnya daftar yang ditunjukan merupakan smartphone yang bocor namun tidak dirilis, serta diantaranya juga tidak pernah terlihat.

Dari daftar kita juga bisa melihat beberapa smartphone yang tidak hadir dan akan hadir di Indonesia.

Pengadopsian teknologi AR di Indonesia sendiri sudah cukup banyak, dimulai dari filter Instagram dan Snapchat.

Baca Juga: Cara Mengganti Background Video Call di Google Meet

Meskipun beberapa diantaranya belum paham betul teknologi apa yang mereka gunakan.

Lihat daftar smartphone yang didukung Google ARCore pada halaman selanjutnya.

Berikut deretan smartphone yang memiliki dukungan aplikasi Google ARCore.

Baca Juga: Cara Mengirim Foto dari iCloud ke Google Photos, Gak Pakai Ribet!

Dalam daftar perangkat yang baru ditambahkan, ASUS ZenFone 8 Flip, LG Stylo 7, Motorola Moto g (100), OPPO Reno 5A, OPPO Reno 5 Pro + Bosch 5G, Realme 8 Pro, Samsung Galaxy A52 4G, Galaxy A72 4G, Galaxy A82 5G dan ZTE Z6650S belum dirilis.

YouTube /Moboaesthetetics
YouTube /Moboaesthetetics

Tampilan bodi belakang Samsung Galaxy A52 berwarna hitam.

Samsung Galaxy A52 dan A72 kemungkinan akan dihadirkan di minggu ini, berdasarkan rumor acara Unpacked yang dijadwalkan.

Bagaimana dengan realme 8 Pro?

Realme 8 Pro sepertinya akan meluncur di India terlebih dahulu.

Realme Indonesia sendiri sudah menggoda akan adanya realme 8, yang belum diketahui akan bersamaan dengan versi Pro atau tidak.

Twitter /@MADHAVSHETH
Twitter /@MADHAVSHETH

Wujud Realme 8 Pro dan Realme 8 yang dibocorkan oleh CEO Realme India dan Eropa, Madhav Sheth di akun Twitter pribadinya.

Motorola Moto g (100) diharapkan menjadi versi internasional dari Moto Edge S.

Sedangkan OPPO Reno 5 Pro + 5G Bosch tampaknya menjadi model khusus dari OPPO Reno 5 Pro + 5G yang sudah ada.

Baca Juga: 20 Juta Lebih Konten Kekerasan Anak Dilaporkan Tersebar di Facebook

Dari smartphone yang pasti hadir ini semoga para OEM memanfaatkannya dengan baik dan bisa mengenalkan ke konsumen dengan baik juga.

(*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto

Sumber Gizchina