Cara Menggunakan Fitur Flex Drop Untuk Multitasking di Oppo Reno5

Jumat, 26 Februari 2021 | 09:00
Bagus

Tampilan menu flexdrop ColorOS 11.1 di Oppo Reno5

Laporan Wartawan Nextren, Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Nextren.com - Fitur Oppo Reno5 cukup kaya untuk produktivitas karena menggunakan sistem antar muka terbaru yaitu ColorOS 11.1 yang berbasiskan Android 11.

Dengan spesifikasi Oppo Reno5 yang mendukung, smartphone ini sangat cocok dijadikan sebagai pendukung produktivitas dan aktivitas multitasking berkat RAM 8GB yang cukup besar..

Bagi yang mencari smartphone untuk multitasking dengan harga tidak sampai 5 juta, Oppo Reno5 memiliki fitur FlexDrop yang sangat membantu dalam membuka berbagai aplikasi.

FlexDrop adalah fitur terbaru dari ColorOS 11.1 untuk menunjang multitasking.

Aplikasi ini sedikit lebih advance dibandingkan mode dua layar yang sudah lama kita temui pada smartphone android.

Dengan FlexDrop, aplikasi yang mendukung bisa memiliki tampilan yang sedikit lebih kecil di atas aplikasi lainnya serta bisa digeser-geser sesuai keinginan.

Meskipun memiliki ukuran yang lebih kecil, aplikasi tersebut bisa dipakai seperti biasa seperti halnya tampilan full.

Lalu bagaimana cara mengaktifkan fitur Flex Drop ini ? Mudah sekali, simak ke halaman berikutnya.

Pertama-tama, pengguna hanya perlu memilih ikon recent apps yang memiliki ikon tiga garis bertumpuk di bar navigasi.

Bagus

Ikon Recent Apps di Oppo Reno5

Biasanya, ikon ini ada di sebelah kiri atau kanan tombol home.

Bagus

Cara mengakses Jendela Mengambang atau flexdrop di Oppo Reno5

Lalu pada tampilan sejumlah aplikasi yang dibuka, klik ikon dua titik dan pilih Jendela mengambang.

Jika pilihan jendela mengambang tidak ditemukan, maka aplikasi tersebut belum mendukung fitur flex drop.

Bagus

Tampilan garis abu-abu untuk menavigasi posisi aplikasi

Dalam tampilan flexdrop, pengguna bisa menyingkirkan tampilan aplikasi untuk sementara waktu dengan menyentuh bagian atas atau lebih tepatnya garisabu-abu,lalu digeser ke sisi kiri atau kanan.

Untuk mengeluarkannya lagi, pengguna bisa langsung menekan tonjolan putih di sebelahsamping layar.

Bagus

Cara menyembunyikan dan mengeluarkan tampilan flex drop Oppo Reno5

Baca Juga: Oppo Tunjukan Beberapa Inovasi Terbarunya di Acara MWC Shanghai 2021

Garis putih pada tampilan flexdrop juga bisa digunakan untuk berganti mode ke fullscreen, jendela mini, atau keluar.

Bagus

Tampilan mengubah mode dari flex drop di Oppo Reno5

Carnya cukup dengan menahan bagian garis abu-abu yang di atas tampilan aplikasi dan arahkan ke ikon mode yang dinginkan.

Sebagai catatan, foitur ini hanya berlaku untuk beberapa aplikasi yang mendukung saja seperti TikTok, facebook, galeri, dan masih banyak lagi.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya