Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy S21 Ultra, Kompatibel Dengan S Pen!

Jumat, 15 Januari 2021 | 11:20

Samsung Galaxy S21

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas

Nextren.com - Setelah gempuran informasi yang bocor sejak beberapa bulan lalu, akhirnya Samsung Galaxy S21 Series resmi diluncurkan.

Pada hari Kamis malam (14/1), pukul 22:00 WIB, Samsung menggelar Unpacked 2021 pertamanya secara virtual.

Melalui live streaming di kanal YouTube Samsung, diperkenalkanlah tiga versi yang hadir dari seri flagship Samsung yakni Galaxy S21, S21+, dan S21 Ultra.

Baca Juga: Tampilan Layar One UI 3.1 Bocor, Hadir Perdana di Galaxy S21 Ultra

Ketiganya pun diklaim membawa berbagai macam peningkatan dari segala segmennya.

Misalnya saja seperti kinerja yang dibawa berkat pembenaman chipset Exynos 2100.

Chip tersebut diklaim merupakan prosesor terbaik yang dimiliki oleh Samsung saat ini.

Pasalnya Exynos 2100 dinilai memiliki kemampuan yang lebih kencang 10 persen dan lebih hemat daya hingga 20 persen dibanding generasi sebelumnya.

"Artinya, Galaxy S21 Series bisa memproses grafis dan AI lebih maksimal dibanding generasi terdahulu," ucap Head of Global Marketing Samsung Electronics, Yoonie Park, kala mempresentasikan Galaxy S21 Series.

Baca Juga: Samsung Galaxy S21 Ultra Terkonfirmasi FCC Punya S Pen dan WiFi 6E

Kehadiran Samsung Galaxy S21 Ultra pun dianggap sebagai sesuatu yang menjawab rumor sebelum peluncuran.

Ya, Samsung meresmikan bahwa seri tersebut menjadi yang pertama kompatibel dengan Stylus S Pen pertama kali selain seri Note.

Berikut spesifikasi lengkap yang dimiliki oleh Samsung Galaxy S21 Ultra.

Samsung Galaxy S21

Baca Juga: Hasil Foto Night Mode Kamera Samsung Galaxy S21 Series Bocor

Galaxy S21 Ultra

Kehadiran Galaxy S21 Ultra jelas memiliki spesifikasi yang cukup berbeda dari S21 reguler dan S21+.

Dari ukuran, versi tertinggi ini sudah hadir dengan layar sebesar 6.8 inci yang menghasilkan resolusi Quad HD+ pada tampilannya.

Kemudian layarnya juga dilengkapi dengan panel AMOLED 2X, refresh-rate 120Hz, hingga Corning Gorilla Glass Victus untuk melindungi layar.

Segmen kamera Galaxy S21 Ultra juga memiliki perbedaan dari kedua saudaranya.

Baca Juga: Samsung Galaxy S21 Series Hadir Januari Ini, Bareng Perangkat IoT?

Pasalnya versi ini memiliki empat lensa kamera yang terdiri dari kamera utama 108MP, 10MP lensa optical zoom 10x, 10MP lensa optical zoom 3x, dan 12MP lensa Ultra-Wide.

RAM dari Galaxy S21 Ultra juga memiliki dua opsi yakni 12GB atau 16GB dengan variasi memori internal 128GB, 256GB, dan 512GB.

Samsung Galaxy S21

Kemudian kapasitas baterainya juga memiliki ukuran 5000mAh dengan kemampuan fast-charging 25W.

Baca Juga: Preorder Samsung Galaxy S21 Ultra Akan Bundling Dengan Dua Perangkat IoT

Tak hanya itu, Galaxy S21 Ultra pun resmi menjadi seri yang bisa berjalan dengan Stylus S Pen yang sebelumnya hanya bisa dipakai oleh seri Note.

"Untuk pertama kalinya, kami memperkenalkan S Series yang kompatibel dengan S Pen," kata Global Corporate Strategy Samsung, Charlie McCarren.

S Pen untuk Galaxy S21 Ultra ini pun memiliki dua jenis yakni S Pen reguler dan S Pen Pro.

S Pen reguler adalah yang dibawa langsung oleh perangkat dengan ukuran yang cenderung kecil.

Sedangkan versi Pro memiliki ukuran yang lebih besar dan dijual secara terpisah dan sudah dilengkapi dengan Air Action.

Baca Juga: Paten Kamera Samsung Galaxy Z Flip 3 Muncul, Mirip Galaxy S21

Namun, S Pen Pro baru akan dijual menyusul setelah acara peluncuran Galaxy S21 Series.

Perlu dicatat juga bahwa Samsung Galaxy S21 Ultra hadir tanpa adanya pembekalan slot memori ekternal MicroSD.

Bukan itu saja, Samsung juga sudah tidak turut menyertakan perangkat charger pada semua Galaxy S21 Series.

Baca Juga: Samsung Galaxy S21 Series Diprediksi Pakai Sensor Fingerprint Terbaru

Harga Galaxy S21 Ultra

Soal harga, Samsung Galaxy S21 Ultra memiliki banderol sebesar Rp 18.999.000 untuk versi 12GB/128GB.

Lalu untuk versi 12GB/256GB, perangkat itu dijual seharga Rp 19.999.000.

Dan pada varian tertinggi yakni 16GB/512GB, kamu harus merogoh kocek sebesar Rp 21.999.000.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya