3,4 juta Unit PS5 Laku Dalam Sebulan, Sony Target 18 juta unit di 2021

Kamis, 31 Desember 2020 | 12:00
Sony

Harga PS5 naik tiga kali lipat, lebih mahal dari motor matic Honda BeAT

Nextren.com - Perangkat gim konsol PlayStation 5 (PS5) merupakan salah satu barang yang paling diburu di tahun 2020.

Sejak kemunculannya di bulan Mei lalu, penggila game di seluruh dunia dibuat penasaran dengan kemampuannya.

Kali ini pun muncul laporan yang menyebut bahwa Sony telah berhasil menjual sebanyak 3,4 juta unit PS5 hanya dalam satu bulan.

Tidak heran, sebab Sony mendeklarasikan PS5 sebagai perangkat gim dengan berbagai macam terobosan terbaru yang dibawanya.

Baca Juga: Inilah Pria yang Berhasil Punya PS5 Pertama di Dunia, Simak Kisahnya!

Dari desainnya saja, PS5 memiliki bentuk yang unik dan terkesan futuristik dengan sentuhan warna putih dan hitam.

Alat pengontrol yang biasanya berwarna hitam pekat juga memiliki warna senada dengan perangkat konsolnya.

Peningkatan dari segmen grafis juga diberikan oleh Sony dengan penyematan GPU AMD yang memiliki 36 Computes Units dengan daya komputasi 10,28 Teraflops.

Hasil ini pun merupakan penjualan perangkat PlayStation tertinggi yang pernah ada, dikutip dari Digitimes.

Lebih lanjut, Sony diharapkan dapat mencapai target penjualan tahunan yang fantastis untuk perangkat PS5.

Perusahaan asal Jepang itu diprediksi dapat menjual sebanyak 18 juta unit PS5 di tahun 2021.

Baca Juga: Apes! Saat Pria Ini Menyebut PS5 Sebagai Filter Udara dan Berakhir Dijual Murah oleh Istrinya

Taiwan Semiconductor Manufacturing Company (TSMC) dikatakan akan membantu Sony dalam mendukung kapasitas tambahan yang dibutuhkan.

Selain itu, produksi CPU 7nm khusus PS5 juga dilaporkan telah diamankan oleh AMD.

HAI

Ilustrasi PS5

Sudah Soldout di Beberapa Wilayah

Kembali melansir dari Digitimes, penjualan PS5 di beberapa wilayah seperti Amerika Utara dan Eropa dikatakan telah habis sejak awal diluncurkan.

Bahkan para mitra pengecer mengaku sering kali kehabisan stok, meskipun sudah mengisi stok secara berkala.

Baca Juga: Amazon Temukan Pegawai yang Bawa Kabur PS5 di Inggris, Langsung Pecat!

Di negara asal Sony, Jepang, sistem penjualan PS5 pun dibuat oleh mitra pengecer dengan sistem undian agar bisa menjual stok tambahan yang terbatas.

Berdasarkan laporan Famitsu, sudah sekitar 242.000 unit PS5 yang terjual di Jepang per 20 Desember lalu.

Dengan melihat tren penjualan PS5 ini, nampaknya rencana perusahaan akan berhasil sesuai harapan.

Beberapa bulan lalu, pihak Sony menyatakan memiliki target pengiriman perangkat sebanyak 10 juta unit sebelum Maret 2021.

Dan melihat total unit yang sudah terjual saat ini, sepertinya Sony punya peluang yang cukup besar untuk mencapai hal tersebut.

Baca Juga: 5 Game Keren Konsep dan Visualnya Tahun 2020, Bisa Dimainkan di PS5

Hiroki Totoki, selaku CFO Sony, juga sempat mengungkapkan bahwa Sony menetapkan target penjualan perangkat PS5 sebanyak 100 juta unit secara keseluruhan.

Hal itu berkaca pada keberhasilan generasi-generasi sebelumnya seperti PS4, PS2, dan PS1.

Saat ini penjualan tertinggi masih dipegang oleh PS2 yang terjual sebanyak 155 juta unit.

(*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto