Samsung Smartwatch Ini Tak Kompetibel Dengan Galaxy S21 Series

Minggu, 06 Desember 2020 | 13:12

Samsung Gear S2

Nextren.com -Samsung selain hadirkan smartphone juga menghadirkan perangkat wearable.

Smartwatch Samsung yang dihadirkan memiliki target berbeda.

Meskipun setiap perangkat memiliki fitur olahraga yang bisa dimanfaatkan pengguna.

Brand juga biasanya akan memberikan akses perangkat wearable mereka ke semua smartphone atau terpilih.

Baca Juga: Samsung Galaxy S21 Uji Coba di GeekBench, Pakai Snapdragon 888 dan RAM 8GB!

Termasuk smartphone baru, biasanya lebih memiliki peluang akses yang lebih luas ke perangkat lain.

Tetapi ini tidak berlaku bagi Galaxy S21 yang akan diluncurkan tahun 2021.

Berdasarkan Galaxy Club, beberapa smartwatch dan fitness tracker Samsung tidak berfungsi di Galaxy S21 Series.

Ini juga pernah dialami oleh Galaxy S20 yang tidak bisa menghubungkan Gear Fit, tetapi di S21 lebih banyak lagi.

Berikut deretan smartwatch Samsung yang tidak bisa digunakan pada Galaxy S21.

Samsung Galaxy Gear, Samsung Galaxy Gear 2, Samsung Galaxy Gear 2 Neo, Samsung Gear S dan Samsung Gear Fit.

Belum ada data lengkap apakah hanya Samsung Gear S atau S lainnya juga termasuk.

Namun Gear S2 dan Gear S3 juga merupakan perangkat lama yang perlu diperhatikan Samsung dan diketahui masa depannya.

Baca Juga: Samsung Galaxy F62 Muncul di Geekbench, Pakai Chipset Exynos 9825

Samsung juga tidak berhenti hadirkan smartwatch baru, sehingga bagi pengguna perangkat tersebut perlu menggantinya jika juga ingin mengupgrade smartphone.

Melansir XDADevelopers, Samsung Galaxy S21 Series diperkirakan akan hadir pada acara unpacked Januari 2021.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Sumber : xda-developers

Baca Lainnya