Kelebihan MIUI 9 yang Wajib Dipahami Mi Fans Tanah Air, Berguna Banget!

Minggu, 21 Januari 2018 | 11:51
MIUI

Kelebihan MIUI 9

Laporan Wartawan Nextren, Hesti Puji Lestari

Nextren.grid.id - Produk Xiaomi memang sedang jadi bahan perbincangan bagi pengguna hape pintar tanah air.

Pasalnya, produk besutan perusahaan asal Tiongkok ini, selalu dibanderol dengan harga yang murah.

Padahal spesifikasi yang ditawarkan tak bisa dianggap biasa saja nih.

Pada dasarnya, android yang dibawa tiap produk smartphone mulanya adalah Android murni.

Namun, untuk membedakan satu brand dengan brand lainnya maka dibuatlah semacam antarmuka yang berdiri sendiri dalam sebuah produk android, yang gunanya untuk kenyamanan selama pemakaian.

Antarmuka android milik Xiaomi disebut dengan istilah MIUI.

Sementara di merek lain, ada antarmuka ZenUI milik Asus, TouchWiz dari Samsung, ColorOS dari Oppo, atau HTC Sense milik HTC.

(BACA:Facebook Ajak Penggunanya Interaksi Sosial yang Lebih Bermanfaat)

Beberapa waktu yang lalu, perusahaan Xiaomi telah mengumumkan tentang rencana ketersediaan update MIUI 9 terbaru untuk beberapa perangkatnya.

Bahkan, smartphone produksi tahun 2012 juga ada yang mendapat jatah dalam hal pembaharuan ini.

Sebelum pembaharuan tersebut benar-benar dirilis, maka kamu harus tahu kelebihan yang bisa ditawarkan oleh MIUI 9.

Nah, buat kamu yang penasaran, ini dia kelebihannya:

1. Split Screen atau Multi Windows

Kelebihan pertama yang layak dijadikan rekomendasi untuk segera mengupdate perangkat ke MIUI 9 adalah Split Screen.

Split Screen merupakan sebuah fitur yang memungkinkan penggunanya untuk menjalankan dua aplikasi sekaligus dalam satu layar.

Ya, jika kamu sedang menonton Youtube tapi ada chat WhatsApp masuk, kamu bisa tetap menjalankan keduanya tanpa harus menutup salah satu aplikasi.

Caranya hanya dengan meminimize layar satunya dan menuju aplikasi lain, Keren kan?

(BACA:Mirip Samsung Galaxy S9, Meizu M6S Harganya Jauh Lebih Murah)

2. Smart gesture

Ya, software pendukung MIUI 9 juga menyediakan smart gesture untuk perangkatmu.

Jadi, kamu bisa menggerakan ke arah tertentu untuk membuka fitur tertentu pula.

Duh, macam hape high-end aja kan ya?

3. Screen Zoom

Kalau yang ini berguna banget buat para orang tua yang kesulitan menggunakan perangkat pintar Xiaominya.

Pasalnya, dengan mengupgrade Xiaomi-mu ke MIUI 9, maka kamu kan bisa mengatur ukuran layar hapemu.

Jadi, kamu bisa memperbesar dan mengecikan tulisan, icon, dan semua elemen yang ada di layar Xiaomimu.

Selain cukup membantu penggunanya, dengan kustomisasi tersebut bakal bikin hapemu punya tampilan yang makin cantik kan?

(BACA:Samsung Galaxy S9 dan Samsung Galaxy S8, Mana yang Lebih Baik?)

4. Quick Reply

Bukan pop up ya?

Quick reply ala MIUI 9 milik Xiaomi ini memungkinkan penggunanya untuk langsung membalas chat dari notifikasi.

Jadi, kamu nggak harus masuk ke dalam sebuah aplikasi tertentu dulu loh (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya