Cara Mudah Amankan Akun WhatsApp, AgarTerhindar Dari Teman yang Kepo

Senin, 26 Oktober 2020 | 19:12

Ilustrasi pengguna WhatsApp

Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.

Nextren.com - Aplikasi pesan instan seperti WhatsApp memerlukan keamanan yang cukup agar terhindar dari beberapa hal.

Seperti halnya teman yang ingin tahu atau kepo dengan isi pesan kalian atau sekadar ingin menjahili kalian.

Namun, bisa juga untuk hindari hal negatif jika hape kalian hilang atau dicuri.

Saat ini, WhatsApp memiliki fitur keamanan yang cukup aman, dan membuat pengguna cukup nyaman menggunakannya.

Baca Juga: Facebook Messenger Disebut Tidak Aman dan Mengintip Data PenggunaBaca Juga: Cara Cepat Move On Dari Mantan Lewat 3 Fitur WhatsApp Ini, Dijamin Ampuh!

Fitur keamanan ini bisa dengan sidik jari, pola, dan yang nantinya akan hadir dengan pengenalan wajah.

Hal ini bisa kalian atur pada aplikasi WhatsApp atau pun dari pengaturan smartphone.

Untuk pengenalan wajah dan sidik jari hanya bisa dilakukan pada pengaturan smartphone.

Adapun untuk sidik jari, saat ini kalian bisa mengaturnya pada aplikasi WhatsApp.

Bila pada aplikasi WhatsApp kalian perlu mengaturnya pada setelan akun, setelahnya klik menu privasi.

Di bagian bawah terdapat kunci sidik jari dan kalian bisa mengaturnya pada halaman tersebut.

Selain bisa menyalakan fitur keamanan, kalian juga bisa memilih durasi untuk penguncian otomatis.

Serta terdapat pilihan untuk menampilkan pratinjau pengirim dan pesan teks meski dalam keadaan terkunci.

Baca Juga: Cara Pakai Fitur Bisukan Chat Selamanya di WhatsApp, Bikin Cepet Move On dari Mantan!Baca Juga: Dua Fitur Terbaru WhatsApp: Face Unlock dan Gabung ke Panggilan Tak Terjawab

Nantinya fitur keamanan pengenalan wajah juga disediakan pada aplikasi WhatsApp.

Namun, saat ini kalian hanya bisa ke pengaturan aplikasi pada smartphone.

Alasannya, karena fitur keamanan pengenalan wajah saat ini masih diujicoba pada WhatsApp Beta.

Untuk mengaktifkannya, wartawan Nextren menggunakan smartphone Redmi Note 8, pada pengaturan aplikasi terdapat kunci aplikasi.

Dari menu tersebut lah kalian bisa memilih aplikasi mana saja yang ingin diamankan agar tidak ada siapa pun yang membukanya selain kalian.

Untuk fitur keamanan ini, bisa kalian gunakan jika smartphone yang kalian punya mendukung.

(*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto