5 Kota Indonesia Ini Punya Pembeli Smartphone realme Terbanyak

Sabtu, 10 Oktober 2020 | 14:40
realme

Isi kotal realme 7i

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas

Nextren.com - realme merupakan perusahaan yang memiliki pamor cukup besar di Indonesia.

Meski baru menjajaki diri sekitar 2 tahun, namun perusahaan ini sudah bisa merangsek ke pasar persaingan.

Melalui sejumlah seri dari kelas Entry-Level hingga Flagship pun telah dimiliki oleh realme.

Di tahun 2020 pun kita sudah diperlihatkan oleh sejumlah perangkat seperti realme C series, Narzo series, 5 series, 6 series, dan 7 series.

Baca Juga: Hape Kelas Menengah realme 7 Tawarkan Kamera Malam Mantap, Baterai Besar dan NFC

Minggu depan pun realme akan merilis dua perangkat terbaru yakni realme 7 Pro dan realme C17.

Keberanian realme mendobrak pasar tahun 2020 tentunya memiliki sejumlah pertimbangan.

Pada acara Biz Talk with realme pada hari Jumat (9/10), Managing Director realme Indonesia, Palson Yi menyebutkan alasan tersebut.

"realme ingin menjadi tiga besar dan menjadi salah satu tujuan utama perusahaan," sebutnya.

Ungkapan tersebut tentunya bukan tanpa dasar.

Baca Juga: Penjualan Smartphone Murah di Indonesia Melonjak Berkat Belajar Online

Pihak realme mengklaim bahwa saat ini pasarnya di global telah cukup tinggi.

Indonesia pun disebutkan menjadi kontributor terbesar ke tiga realme untuk pasar dunia.

Tim riset realme juga telah membagi 5 kota di Indonesia yang menjadi konsumen terbesar.

Baca Juga: Ini Jadwal Realme UI 2.0 Resmi Dirilis dan Daftar Seri yang Bisa Upgrade!

Fahmi Bagas
Fahmi Bagas

Penjualan tertinggi smartphone realme di Indonesia berdasarkan data internal perusahaan.

Kota yang menjadi penyumbang terbesar dari penjualan perangkat realme pertama adalah Jabodetabek.

"Jakarta dan kota-kota sekitarnya menjadi salah satu wilayah yang menjadi penikmat realme tertinggi," jelas Palson Yi.

Selanjutnya masuk juga wilayah Medan dan Surabaya, disusul oleh Makassar dan wilayah kota Bandung.

Meski tercatat 5 kota tersebut, namun pihak perusahaan tidak bisa meranking secara pasti siapa yang ada di posisi teratas.

Baca Juga: realme Siap Rilis Dua Seri Baru Minggu Depan, realme 7 Pro dan C17

"Untuk yang terbanyaknya itu fluktuatif tapi secara sederhana inilah hasil kota-kota terbanyak," ucap Krisva Angnieszca, selaku PR Manager realme Indonesia (9/10).

realme juga menyebutkan kalau tingkat penjualan perangkatnya sudah berada di posisi kedua untuk wilayah Aceh dan Jember.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto