Good Doctor dan BenihBaik Buat Penggalangan Dana untuk Penderita Kanker, Begini Caranya

Rabu, 30 September 2020 | 14:30
Fahmi Bagas

Peresmian program

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas

Nextren.com - Kanker merupakan salah penyakit yang berbahaya dan sulit untuk dilawan.

Bukan hanya pada orang dewasa, kanker juga bisa menyerang anak-anak.

Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia (YKAKI) merupakan salah satu organisasi yang menaungi anak-anak yang menderita penyakit tersebut.

Ira Sulistyo, selaku pendiri YKAKI mengungkapkan bahwa saat ini ada sekitar 4 persen anak dunia menderita kanker.

Baca Juga: Ini Alasan Mengapa Lebih Baik Cek Gejala Covid-19 Secara Online

Kondisi pandemi pun dianggap oleh YKAKI sebagai sebuah masalah yang harus dihadapi.

Pasalnya, Ira Sulistyo mengaku bahwa sebagai sebuah yayasan kesehatan, YKAKI tidak bisa menutup layanannya.

"Kita tidak bisa tutup karena anak-anak harus mendapatkan treatment kemoterapi," ungkap Ira.

Baca Juga: Begini Cara Mudah Akses Aplikasi Grab Untuk Cek Status Positif Corona

Menjawab hal tersebut, Good Doctor dan BenihBaik pun melakukan kolaborasi untuk mendukung program kesehatan YKAKI.

Perusahaan penyedia jasa telemedis dan crowdfunding itu pun meluncurkan sebuah program bertajuk "KADO untuk YKAKI" yang diselenggarakan secara virtual pada hari Kamis (30/9).

"Kami ingin memberikan alternatif untuk para pasien, orang tua, dan anggota YKAKI untuk bisa mengikuti konsultasi dengan dokter di layanan kita," tutur Managing Director Good Doctor, Danu Wijaksana.

Adanya penggalangan dana di platform BenihBaik pun nantinya bertujuan untuk membantu sejumlah program YKAKI seperti biaya operasional.

Baca Juga: 3 Aplikasi Kesehatan Bisa Kamu Gunakan Untuk Cek COVID-19 di Rumah

Selain itu dana yang terkumpul itu nantinya akan digunakan untuk pembelian masker medis untuk ekosistem yang ada di YKAKI.

"Kami menargetkan 200 juta Rupiah untuk program kali ini," ucap Danu.

Ia pun menambahkan kalau program penggalangan itu akan dilakukan selama tiga bulan ke depan.

Lalu bagaimana cara untuk melakukan donasi untuk YKAKI?

Baca Juga: Aplikasi Good Doctor Layani 10 Ribu Konsultasi Sehari, Kini Gratiskan Ongkir Pembeli Obat

Caranya cukup mudah yaitu kamu hanya tinggal mengunjungi situs atau aplikasi BenihBaik.com.

Kemudian kamu bisa langsung mencari laman penggalan dana dengan kata kunci "YKAKI".

Maka nanti kamu bisa langsung memilih halaman, "Yuk Peduli Kanker Anak Bareng GoodDoctor.id dan YKAKI".

Baca Juga: Dokter Online Alami Lonjakan Aktivitas Digital Terbanyak Selama Pandemi

Setelah itu, kamu bisa langsung saja klik "Donasi" untuk bisa langsung menyumbangkan dana.

Untuk nominalnya, BenihBaik.com menetapkan angka minimal Rp 10.000.

"Berapapun nilainya itu sangat berarti bagi kami," pungkas Ira Sulistyo.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya