Teknologi Masa Depan Telah Hadir di Color OS 7.2 yang Terintegrasi AI

Rabu, 26 Agustus 2020 | 18:00
Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Oppo Reno4

Beberapa tahun belakangan ini, dunia smarpthone dibanjiri dengan istilah AI, yaitu singkatan dari Artificial Intelligance atau kecerdasan buatan.

Tidak hanya sekedar nama yang keren, teknologi ini ternyata mampu menghadirkan begitu banyak manfaat.

Teknologi AI memiliki sejumlah potensi besar untuk memudahkan penggunaan perangkat ponsel dalam berbagai aspek kehidupan.

Misalkan saja untuk kegiatan fotografi, dimana teknologi AI mampu mengenal wajah dan scene dengan cukup canggih, cepat, dan akurat.

Baca Juga: OOTD di Malam Hari, Tren Fotografi Baru di Kalangan Anak Muda

Sehingga hasil foto pun akan lebih maksimal dengan segala pengaturan ditentukan oleh AI untuk hasil terbaik.

AI juga memiliki pengaruh pada aspek kehidupan lain seperti memaksimalkan aplikasi terkait bisnis, gaya hidup, dan produktifitas.

Teknologi AI ini juga hadir di ColorOS 7.2 yang terpasang pada Oppo Reno4, sehingga pengguna dapat merasakan sejumlah fitur-fitur canggih pada ponsel.

Oppo Reno4 memang sudah dilengkapi dengan perangkat keras yang mumpuni sebagai sebuah ponsel kelas menengah.

Baca Juga: Cara Aktifkan AI Monochrome Video Oppo Reno4, Bikin Video Lebih Keren

Namun tidak berhenti disitu, software atau perangkat lunak juga menjadi pusat perhatian terutama teknologi AI yang diintegrasikan pada sistem operasi.

Salah satu dampak yang paling dirasakan oleh pengguna adalah pengalaman memakai yang lebih baik dengan interaksi yang cerdas.

Misalkan saja dengan AI-enchanced Smart Sensor, smartphone dapat mendeteksi wajah, gerakan dan pose.

Kemampuan ini berdampak pada peningkatan keamanan smartphonedan pengalaman memakai yang unik.

Baca Juga: Oppo F17 dan F17 Pro Akan Segera Hadir di India, Harga 4 Jutaan

Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Dual Punch Hole Oppo Reno4

Pengguna dapat mengandalikan smarpthone menggunakan gerakan lambaian tangan saja, mencegah layar redup saat sedangkd ipakai, mengatur orientasi layar sesuai dengan wajah, dan melindungi privasi ponsel.

Fitur lain yang ditawarkan oleh ColorOS adalah AI App Preloading untuk mempercepat pembukaan aplikasi.

Dengan fitur ini, sistem secara cerdas akan mempelajari kebiasaan pengguna sehari-hari.

Misalkan saja, smartphone biasa membuka aplikasi ojek online di jam 7 pagi secara rutin, maka sistem akan mengingat kebiasaan tersebut.

Baca Juga: Inilah Harga Resmi Aksesoris Oppo Reno4 Kolaborasi Desainer Kondang Rinaldy Yunardi

Setiap harinya ketika pengguna ingin membuka aplikasi ojek online di jam 7, maka aplikasi akan terbuka dengan lebih cepat dari biasanya hingga 23.63%.

Sistem ini juga berlaku untuk aplikasi lain seperti marketplace, pemesanan makanan, dan masih banyak lagi.

Selain AI App Preloading, Oppo ColorOS 7.2 yang sudah terintegrasi dengan AI jugamenghadirkan pengalaman memakai smartphone yang berbeda melalui sejumlah fitur kamera.

Beberapa fitur kamera sepertiAI Color Portrait, 960fps Smart Slow-motion, dan SoLoop-Smart Editing.

Baca Juga: Oppo Hadirkan Pameran Beserta Promo Menarik Reno4 di Kota Bandung

Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Hasil foto Selfie AI Color Portrait Mode Oppo Reno4

Dengan AI Color Portrait, pengguna bisa menghasilkan foto hitam putih yang unik dengan objek orang yang tidak berubah warnanya.

Teknologi AI di Oppo Reno4 juga menghadirkan fitur pembuat video slow-mo yang instan dan hasil yang sangat halus dengan frame rate mencapai 960FPS.

Untuk mendukung aktifitas perekaman video yang lebih baik, ColorOS 7.2 juga dilenngkapi dengan aplikasi edit video instan dan gratis, SoLoop.

Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Tampilan aplikasi soloop

Dengan AI, SoLoop dapat memotong-motong video, menambahkan musik, transisi, dan filter untuk menghasilkan sebuah klip yang keren dan kekinian.

Baca Juga: Cara Aktifkan AI Color Portrait Oppo Reno4, Bikin Keren Foto Hitam Putih

Dengan sedikit saja ilmu editing, hasil video pengguna aplikasi SoLoop dapat terlihat lebih profesional.

ColorOS 7.2 ini terpasang pada Oppo Reno4 yang sudah dilengkapi dengan sejumlah teknologi AI berkat penggunaan chipset yang mendukung yakni Snapdragon 720G serta RAM 8GB.

Oppo Reno4 memiliki desain bodi yang ramping, sehingga nyaman untuk digenggam atau dimasukan ke dalam saku.

Dihadirkan dengan dua warna pilihan yang menarik yakni Galactic Blue dan Space Black. Keduanya ditawarkan dengan harga resmi Rp. 4.999 juta.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya