Realme Hadirkan Produk AIoT Kembali, Ada Realme Watch dan Buds Air Neo

Selasa, 16 Juni 2020 | 17:30
YouTube

Realme Watch

Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.

Nextren.com -Realme Indonesia hadirkan beberapa produk hari ini, yaitu dua smartphone dan dua produk AIoT, (16/6).

Realme diketahui hadirkan produk AIoT ke Indonesia sejak awal Januari dengan realme Buds Air, lalu di bulan April memperkenalkan realme Band.

Melalui siaran langsung di YouTube, realme menghadirkan realme Watch dan Buds Air Neo yang harganya tidak lebih dari 1 Jutaan.

Realme Watch hadir dengan empat pilihan warna yaitu hijau, hitam, merah dan biru.

Baca Juga: Smartphone Flagship Bertenaga Snapdragon 855 Plus Seharga 8 Jutaan, realme X3 SuperZoom

Smartwatch satu ini tidak memiliki desain layar berbentuk bulat, alasannya karena mengikuti tren yang sudah diriset oleh realme Indonesia.

Walau begitu, realme Watch yang memiliki layar cukup besar ini, ukurannya masih seimbang bila digunakan terlihat dari contoh model yang ada.

Layar dari realme Watch berukuran 1,4 inci atau 3,5cm dan pastinya layar sentuh.

Realme Watch dilindungi oleh Corning Gorilla Glass 3 dan memiliki layar lengkung di pinggiran layar.

Baca Juga: 5 Smartphone Dengan Layar AMOLED Terbaik Mulai Harga Rp 3 Jutaan

Untuk wallpaper atau Watch Face di realme Watch terdapat 12 yang sudah bisa digunakan dan sisanya akan ada 100 lebih yang menyusul.

Spesifikasi yang menarik dari realme Watch ialah adanya pelacak kadar oksigen darah (SpO2) yang baru hadir di AIoT realme.

Tetapi, realme Watch masih bisa untuk melacak detak jantung, melacak kalori, dan juga terdapat 14 mode olahraga.

Realme Watch juga bisa digunakan untuk membuka kunci smartphone, mengontrol musik, dan mengontrol kamera.

Baca Juga: Setelah TWS realme Buds Air Laris, realme Siapkan Produk AIoT Berikutnya

Realme menawarkan harga Rp. 999.000 untuk realme Watch, dan untuk harga pre order bisa didapatkan dengan hanya Rp. 799.000.

Pre order realme Watch akan dimulai 19 Juni pukul 13.00 WIB, namun untuk konsumen yang tidak mau menunggu bisa mengikuti Hate to Wait Sale yaitu hari ini pukul 18.00 WIB.

Konsumen bisa membeli di realme.com, Shopee dan AkuLaku.

Sedangkan untuk realme Buds Air Neo, merupakan produk TWS terbaru dari realme setelah sukses dari Buds Air.

Baca Juga: Sertifikasi TWS Realme Buds Q Terbongkar Berada di Indonesia

Menariknya meski merupakan produk lanjutan, charging case realme Buds Air Neo menggunakan micro USB bukan USB type-C seperti di realme Buds Air.

"Kita menggunakan USB tersebut karena sudah melalui pertimbangan untuk bisa digunakan secara universal," ujar Felix Christian, Product Manager Realme Indonesia bersama media via Zoom setelah acara peluncuran.

Walau begitu, realme tetap meyakinkan bahwa ada sebuah peningkatan di realme Buds Air Neo dengan kualitas suaranya.

YouTube
Zihan Fajrin

realme Buds Air Neo

Baca Juga: realme Buds Air Neo Akan Tampil Sama Seperti Buds Air, Apa Sih Bedanya?

Realme Buds Air Neo dihadirkan masih dengan chip yang sama yaitu Chip R1 dan memiliki latensi rendah 119,2ms.

Dynamic bass boast nya diklaim cukup besar yaitu 13mm dan Buds Air Neo untuk akses cepat dengan ketukannya masih sama dengan realme Buds Air.

Harga yang ditawarkan untuk realme Buds Air Neo ialah Rp. 700 ribu Rupiah lebih murah dari Buds Air.

Namun, untuk pro order konsumen bisa membeli dengan hanya Rp. 500 ribu Rupiah namun untuk saat ini hanya tersedia warna putih saja.

Baca Juga: realme X3 SuperZoom Masuk Indonesia, Andalkan Snapdragon 855+ dan Kamera 60x zoom

Untuk warna Hijau dan Merah, realme mengatakan akan siap dihadirkan sekitar awal bulan Juli.

Pre order atau flash sale dilaksanakan 19 Juni nanti pukul 13.00 WIB, namun konsumen juga bisa membeli di Hate to Wait Sale yang memiliki waktu dan platform yang sama dengan realme Watch.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya