Telat Berburu Xiaomi Redmi 5A? Yuk Ikuti Tips Flash Sale Ini

Rabu, 27 Desember 2017 | 19:00
Gadget

Tipas agar tak ketinggalan flash sale lagi

Laporan Wartawan Nextren, Hesti Puji Lestari

Nextren.grid.id - Pesona Xiaomi Redmi 5A memang sedang jadi bahan perbincangan.

Bagaimana tidak, kamu hanya perlu mengeluarkan dana Rp 999 ribu saja untuk mendapatkan ponsel pintar dengan spesifikasi mumpuni ini.

Seperti yang telah diulas oleh tim Nextren sebelumnya, bahwa hape ini didukung dengan fitur yang tak bisa dianggap remeh.

Ya, pabrikan telah menyematkan RAM berkapasitas 2GB, dengan dukungan prosesor Snapdragon 425 yang bisa bikin aktivitas main gamemu jadi lebih lacar.

Bukan hanya itu, kamu juga bisa memaksimalkan aktivitas fotografi dengan kamera 13MP yang telah dilengkapi fitur PDAF.

(Baca:Lagi Cari Xiaomi Redmi 5A Tapi Ditawari Redmi Note 5A, Malah Untung!)

Fitur ini akan membuat kamera mendapat fokus lebih cepat saat membidik sebuah objek.

Meski di Indonesia produk ini telah dirilis beberapa waktu lalu, tapi belum banyak situs toko online yang menjualnya sesuai dengan harga yang ditawarkan vendor.

Tapi, Rabu ini (27/12/2017) Lazada mengumumkan Flash Sale produk besutan Xiaomi ini dengan harga Rp 999 ribu.

Banyak orang yang tertarik untuk menjadi pemilik pertama produk keren dan murah ala pabrikan Tiongkok ini.

Namun, Xiaomi Redmi 5A itu telah ludes hanya dalam waktu 3 menit saja.

Nah, buat kamu yang lagi nunggu penawaran Lazada selanjutnya, ada baiknya kamu ikuti tips berikut biar nggak ketinggalan lagi.

Soalnya, dikabarkan flash Sale Xiaomi Redmi 5A berikutnya adalah nanti pada 3 Januari 2018.

(Baca:Tak Sengaja Pencet Like di Instagram? Antisipasi Pakai Cara Ini)

1. Pastikan kamu sudah daftar dan punya akun di Lazada.

2. Pastikan akun rekening yang kamu gunakan untuk transaksi punya saldo yang cukup.

3. Ikuti terus perkembangan berita tentang Flash Sale.

4. Masukkan dulu di Notepad segala data yang dibutuhkan, seperti nama lengkap, alamat pengiriman, kode pos, nomor rekening, dan data lain.

Jadi saat mau order, tinggal klik dan tak perlu lagi mengisi data-data tersebut.

5. Pakai tipe pambayaran yang cepat diterima, seperti transfer rekening.

Kalau ada fitur saldo di toko online akan lebih baik, karena kamu tinggal pindahkan isi saldo ke penjual.

6.Pastikan akses internet kencang dan stabil, karena kamu harus berebut dengan ratusan ribu orang dalam waktu bersamaan.

7.Siap di depan komputer atau aplikasi, beberapa menti sebelum flash sale dimulai. Kamu juga harus sudah Login sebelum Flash Sale dibuka, karena kemungkinan besar bakal terjadi susah login saat Flash Sale dimulai.

8. Segera order selama masih ada kesempatan.

Kalau gagal, segera ulangi lagi, Siapa tahu ada order lain yang dibatalkan, atau ada stok tambahan.

Setelah semua persiapan yang kamu lakukan itu terpenuhi, maka peluang kamu makin besar mendapat barang yang kamu inginkan kok.

Mudah kan? (*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto