REVIEW Kamera Utama Oppo A92: Quad Camera Kaya Fitur, Harga 4 jutaan

Minggu, 10 Mei 2020 | 18:30
Ida Bagus Artha Kusuma

Setup Quad Camera Oppo A92

Laporan Dari Wartawan Nextren, Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Nextren.com -Oppo A92 adalah perangkat kelas menengah unggulan terbaru dari Oppo yang dirilis pada tanggal 8 mei kemarin.

Perangkat ini datang dengan membawa sejumlah nilai jual yang diunggulkan oleh Oppo seperti speaker stereo, sensor sidik jari samping, dan chipset Snapdragon 665.

Salah satu yang cukup diunggulkan lainnya adalah setup4 kamerayang berada dibody belakang Oppo A92.

Baca Juga: Unboxing & Review Oppo A92, Ada Quad Camera dan Sensor Sidik Jari Samping

Berbeda dengan pendahulunya yaitu Oppo A9 2020, Kamera di Oppo A92 menggunakan desain yang lebih modern dan kekinian.

Empat buah kamera Oppo A92 disimpan dalam suatu tonjolan berbentuk persegi yang diletakkan di sisi kiri atas.

Di dalam tonjolan tersebut, empat kamera disusun membentuk formasi huruf “C” yang ditambahkan dengan satu LED Flash.

Baca Juga: Ini Perbedaan OPPO A52 dan A92, Rilis Bersama Harganya Beda Sejuta

Keempat kamera tersebut berisi kamera utama 48MP dengan lensa wide f/1.7, kamera ultrawide 8MP f/2.2, dan dua buah kamera 2MP.

Kedua kamera 2MP ini adalah kamera monochrome dan potrait yang sering kita jumpai pada smartphone kelas menengah.

Kamera Utama 48MP

Kamera utama dari Oppo A92 menggunakan sensor berukuran 48MP yang mengadopsi teknologi Quad Bayer.

Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Hasil Foto kamera utama Oppo A92

Teknologi ini akan menggabungkan kekuatan 4 pixel menjadi satu untuk meningkatkan performa penangkapan cahaya dengan lebih baik dan ketajaman yang maksimal namun tetap detail.

Oppo A92 memang tidak dilengkapi dengan lensa telephoto, namunkamera tetap bisa melakukan zoom secara digital hingga 5x.

Baca Juga: Hands-On OPPO A92: Neo Display , Side Fingerprint dan Quad Camera 48MP

Namun tentu saja akan mengurangi tingkat detail jika melakukan zoom secara digital hingga maksimal.

Selain kamera utama, Oppo A92 juga mampu melakukan pengambilan gambar melalui kamera ultrawide.

Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Hasil Foto Oppo A92 normal, zoom 2x, & zoom 5x (dari kiri ke kanan)

Kamera Ultrawide 8MP

Kamera ultrawide ini menggunakan sensor 8MP dengan angle 119.1 derajat yang mampu mengambil gambar dengan sudut pandang yang lebar.

Cahaya yang ditangkap kamera Ultrawide Oppo A92 cukup natural, meskipun hasil gambar tidak setajam kamera utama

Ida Bagus Arthakusuma

Hasil kamera ultrawide Oppo A92

Baca Juga: OPPO Luncurkan A52 Khusus Edisi Online, Memori 6GB/128GB dan Baterai 5000mAh

Secara fungsi, kamera ultrawide Oppo A92 memang sudahsangat cukup untuk mendapat gambar dengan sudut pandang yang luas.

Mode Potrait

Software kamera di Oppo A92 juga memiliki mode Potrait untuk menghasilkan gambar dengan efek bokeh.

Sama seperti di Reno3, pengguna bisa mengatur tingkat boleh yang diinginkan, mulai dari 1 % hingga 100%.

Tentu saja efek bokeh ini didukung oleh kamera 2MP potrait yang ada di bagian belakang Oppo A92.

Secara mengejutkan, efek bokeh yang dihasilkan cukup rapih hingga kadar 100%

Baca Juga: Pengguna Oppo Reno2 Kini Sudah Bisa Menikmati ColorOS 7 Versi Final

Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Hasil foto mode Potrait Oppo A92 kadar 30%, 60%, dan 100% (dari kiri ke kanan)

Kami sarankan untuk menggunakan hingga 60% saja untuk mendapatkan hasil bokeh yang terkesan natural.

Ultra Night Mode

Oppo A92 juga dilengkapi dengan ultra night mode 2.0 untuk meningkatkan performa kamera dalam pengambilan gambar di malam hari.

Mode ini memanfaatkan teknologi AI untuk menghasilkan gambar yang cukup terang meskipun sumber cahaya cukup minim.

Prosesnya cukup sederhana, yaitu dengan mengambil beberapa gambar atau frame dengan berbagai settingan berbeda.

Baca Juga: Mantap! Setiap Pembelian Oppo Reno3 Series Juga Dapat Enco W31

Lalu dengan mengandalkan algoritma AI, HDR dan noise reduction, kombinasi ketiganya dapat merapihkan gambar dan menjadikannya lebih terang.

Salah satu yang kami sadari ketika membuka mode “Night” adalah sudut pandang yang sedikit berkurang dibanding pada mode “Foto”

Namun pengurangan ini tidak begitu menganggu hasil foto akhir karena sudur yang diambil masih cukup luas.

Hasil kamera belakangya menurut kami sangat cukup untuk kebutuhan pengambilan gambar yang standar.

Baca Juga: REVIEW Hasil Video Dari Kamera Oppo Reno3 Pro, Pakai Teknologi OSIE

Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Hasil Foto Night Mode Oppo A92

Dalam gambar ada sedikit noise yang muncul, namun hasil gambar akhir cukup baik untuk menangkap momen penting di malam hari.

Sangat disarankan untuk menggunakan tripod atau permukaan yang stabil saat menggunakan mode ini untuk menghasilkan gambar yang baik.

Butuh waktu beberapa detik setelah shutter ditekan untuk sistem melakukan proses gambar hingga usai.

Pada saat proses tersebut, perangkat harus dipastikan tidak bergetar atau goyang agar hasil tidak blur.

Mode Manual

Terakhir adalah fitur Expert atau mode manual yang sangat lengkap.

Mulai dari ISO yang maksimal bisa di 3200, shutter speed, white balance, bahkan auto fokus danexposure bisa diatur dalam mode manual di Oppo A92.

Kelengkapan ini memberikan fleksibiltas yang lebih dalam berbagai skenario pengambilan gambar.

Namun mode expert ini terbatas pada penggunaan kamera utama saja

Kamera ultrawide tidak bisa diakses saat menggunakan mode manual atau expert.

Baca Juga: REVIEW Kamera Oppo Reno3 Pro, Bisa Buat Pengguna Jadi Pro Fotografer

Kesimpulan

Setup 4 kamera belakang Oppo A92 memiliki performa yang sangat baik sesuai dengan fungsi setiap kameranya.

Meskipun menggunakan setup kamera yang cukup standar di kelas menengah, software dari Color OS 7.1 membuat kamera ini berbeda.

Fiturnya yang lengkap memberikan keleluasaan bagi pengguna untuk mengambil gambar dari berbagai kondisi cahaya.

Baca Juga: Oppo A12 dan Reno3 Pro Akhirnya Resmi Hadir di Indonesia Hari Ini!

Seperti di Reno3 series, mode expert dari Oppo A92 juga menawarkan berbagai pengaturan yang banyak.

Hal ini membuat pengguna memiliki ruang yang lebih dalam mengambil gambar sesuai gaya masing-masing.

Mode pengambilan gambar di malam hari pun terbilang cukup untuk menangkap momen penting di malam hari.

Kamera Oppo A92 sudah sangat cukup untuk menjawab kebutuhan pengguna dalam skenario penggunaan sehari-hari.

Spesifikasi Kamera Belakang Oppo A92

48MP f/1.7, Wide Lens. PDAF

8MP f/2.2, ultrawide lens

2MP f/2.4, monochrome

2MP f/2.4,potrait/depth

Video: 4K@30FPS, 1080p@30/2120FPS, 720p@30FPS, gyro-EIS

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya