Samsung Dikabarkan Miliki Paten Desain Selanjutnya Untuk Galaxy Z Flip

Senin, 04 Mei 2020 | 12:13
GSM Arena

Desain paten Galaxy Z Flip terbaru.

Nextren.com -Samsung pada bulan Februari hadirkan inovasi ponsel lipat yaitu Galaxy Z Flip ke pasar smartphone global.

Galaxy Z flip memiliki desain yang unik dan spek yang sesuai dengan harganya yaitu sekitar 21 juta rupiah.

Smartphone tersebut diperkirakan masuk ke seri produk Galaxy Fold yang memiliki jenis yang sama.

Namun bisa saja perkiraan tersebut berbeda dengan adanya paten desain lanjutan dari Galaxy Z Flip.

Baca Juga: Samsung Galaxy Fold 2 Akan Tampil Berbeda, Dengan Kamera Berputar

Paten tersebut ditemukan di World Intellectual Property Office (WIPO) dengan dua desain berbeda.

Dua desain yang berbeda tersebut hanya di bagian belakangnya saja dan berfokus kepada letak layar kecil dan modul kamera.

Pada desain yang pertama terlihat modul kamera berbentuk persegi panjang horizontal dengan menampilkan tiga lensa kamera.

Ya, Samsung akan hadirkan tiga kamera di perangkat lanjutan Galaxy Z Flip tersebut.

Baca Juga: Samsung Galaxy A31 Resmi Dijual 5 Mei di 7 E-Commerce, di Lazada Sudah Ada Harganya Loh

Paten desain pertama atau yang dinamai model A tersebut di samping modul kamera terdapat flash LED dan layar kecil.

Di paten desain model B, modul ketiga kamera hanya diubah bentuknya menjadi vertikal dan flash LED tetap berada di samping.

Pada model ini juga terlihat layar kecil yang digunakan untuk notifikasi dan kamera juga bisa berukuran lebih lebar.

GSM Arena

paten desain Galaxy Z Flip.

Baca Juga: Galaxy Z Flip Kantongi Skor 105 Poin Setelah di Test Oleh DxOMark

Adapun bagian depan atau layar dari Galaxy Z Flip tersebut tidak menampilkan sesuatu yang baru, masih dengan punch hole kamera selfie.

Melansir Gsmarena, belum ada kepastian Samsung akan memakai paten desain tersebut.

Namun menampilkan ketiga kamera di desain paten mungkin merupakan suatu hal baru yang bisa kita tunggu dari perangkat lanjutan Galaxy Z Flip.

Samsung Galaxy Z Flip yang hadir Februari lalu memiliki dua kamera yang sudah diujicoba atau di tes oleh DxOMark.

Baca Juga: Samsung Galaxy Fold 2 dan Note 20 Akan Hadir di Pertengahan 2020

Namun skor yang didapat tidak begitu baik yaitu 102, padahal Galaxy Z Flip merupakan smartphone di kelas flagship.

Hal tersebut mungkin bisa dijadikan revisi bagi Samsung agar menghadirkan kualitas kamera yang lebih baik di seri selanjutnya.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Sumber : GSM Arena

Baca Lainnya