5 Smartphone Gaming 2017 Pilihan Ini Cocok Dipakai Gamers Sejati

Jumat, 22 Desember 2017 | 18:36
Razer

Razer Phone

Laporan Wartawan Nextren, Husna Rahmayunita

Nextren.grid.id – Game atau permainan menjadi sesuatu yang menyenangkan bagi pecintanya.

Game pun telah ada di perangkat elektronik seperti hape, laptop, PC sejak dahulu kala untuk menunjang aktivitas hiburan.

Namun tidak semua hape bisa mendukung aktivitas ngegame dengan secara optimal, oleh karena itu spek khusus harus diusung.

Layar luas, RAM besar, prosesor kencang, baterai berkapasitas tinggi dan koneksi cepat menjadi performa unggulan yang harus dimiliki hape gaming.

Penggemar game tak perlu gusar, tim Nextren akan memberikan 5 deretan hape yang cocok digunakan untuk gamers.

1. Razer Phone

time
Nextren

Razer Phone

Belum dirilis di Indonesia, hape Razer memang diperuntukkan untuk penggemar game.

Terlebih dengan RAM 8GB yang dimilikinya.

Hape ini memiliki ukuran layar 5,7 inci beresolusi QHD IGZO LCD dengan sistem audio dan layar berteknologi tinggi.

(BACA:Tampilan Baru, Instagram Tawarkan Kolom Komen Foto Secara Langsung)

Dengan chipset Snapdragon 835, baterai 4.000 dan dukungan jaringan 4G LTE yang diusung Razer, hape inidijual dengan harga Rp 9 Jutaan.

2. Samsung Galaxy S8

bgr
Nextren

Samsung Galaxy S8 Plus

Smartphone dengan tampilan AMOLED ini mengusung layar 5,8 inci dengan rasio 18:9, dukungan multimedia banget nih.

Aktivitas gaming akan semakin seru dengan dukungan RAM 4GB, serta Snapdragon Qualcomm Octacore 835 untuk mempercepat kinerja.

Di sisi lain, hape ini juga memiliki baterai 3.200mAh dan tentunya juga mendukung jaringan 4G LTE.

Samsung Galaxy S8 dijual dengan harga Rp 8.288.000 di Bukalapak, Rp 8.470.000 di Tokopedia dan Rp 8.694.000 di Blibli dengan gratis ongkir.

3. Huawei Mate 10

hexus.net
Nextren

Huawei Mate 10

Smartphone ini akhirnya rilis di Indonesia pada Desember ini.

Kinerja mumpuni yang ditawarkan cocok digunakan untuk hiburan seperti gaming.

(BACA:iPhone X Rilis di Indonesia, Powerbank Ini Bisa Dijadikan Aksesoris)

Layar 5,9 inci dengan rasio 18:9 diusung untuk memanjakan mata saat ngegame.

Spek lain yang diusung pun tak bisa disepelekan, seperti android Oreo 8.0 dengan chipset Hisilicon Kirin Octa-core, RAM 4GB , dukungan jaringan 4G dan baterai berkapasitas 4.000 mAh.

Huawei Mate 10 dijual dengan harga Rp 8.050.000 di Bukalapak dan Rp 8.985.000 di Blibli.

4. OnePlus 5T

andoridPIT
Nextren

OnePlus 5T

Hape kekinian dengan layar 18:9 ini mengusung layar AMOLED dengan yang akan menambah ketajaman dan kecerahan layar.

Kinerja kencang ditawarkan prosesor Snapdragon 835, GPU Adreno 540, RAM 6 GB/8GB dan baterai lumayan 3.300 mAh.

Belum dijual resmi di Indonesia, OnePlus 5T dipasar luar negeri dijual dengan harga Rp 7 jutaan.

Sementara di Indonesia, dijual sebagai barang BM (Black Market) dengan garansi toko.

OnePlus 5T dijual lewat e-commerce seperti Tokopedia dan Bukalapak dengan harga Rp 8 juta (RAM 6GB/internal 64GB), dan Rp 10 juta (RAM 8GB/internal 128GB)

5. Sony XZ Premium

Sony
Nextren

Sony XZ Premium

Smartphone keluaran Sony ternyata juga cocok digunakan untuk mendukung aktivitas multimedia, termasuk gaming.

(BACA:7 Tips Atasi Kecanduan Gadget Ini Bisa Bikin Hidup Lebih Bahagia)

Perangkat berukuran 5,46 inci ini mendukung kinerja mumpuni, terlebih dengan dukungan RAM 4GB, SoC Snapdragon Octa-core 845 dan baterai 3230 mAh.

Sony XZ Premium memiliki 4 varian warna yaitu merah, hitam, silver dan biru.

Hape tersebut dijual Rp 7.050.000 di Tokopedia, Rp 7. 580.000 di Lazada dan Rp 7.800.000 di Blibli.(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya