Mantan Kepala Teknologi Axiata Group, Medhat Elhusseiny Kini Jadi CTIO Indosat yang Baru

Rabu, 22 April 2020 | 13:15
Indosat

kantor pusat Indosat Ooredoo

Nextren.com – Indosat Ooredoo mengumumkan penunjukan Medhat Elhusseiny sebagai Chief Technology and Information Officer menggantikan Dejan Kastelic, efektif per 1 Mei 2020, sambil menunggu proses penyelesaian ijin kerja.
Medhat Elhusseiny disebut punya pengalaman lebih dari 26 tahun, sehingga dianggap bisa meneruskan memimpin direktorat teknologi melaksanakan strategi 3 tahun Indosat Ooredoo ke depan.
President Director & CEO Indosat Ooredoo, Ahmad Al-Neama, menyebut bahwa kehadiran Medhat Elhusseiny beberapa tahun terakhir membuat Indosat diklaim berhasil menjadi operator dengan pembangunan BTS 4G terbanyak di Indonesia.
Baca Juga: Cara Mencegah Pencurian Hak Cipta di Youtube, Ini Solusi Dari Channel duniaManji
"Kami berharap yang terbaik untuk Dejan di tempat yang baru,” ujar Ahmad Al-Neama, dalam keterangannya kepada Nextren (22/4).
Medhat sebelumnya menjabat sebagai Chief Technology and Digital Transformation Officer di Robi Axiata yang berlokasi di Bangladesh dan sebagai Head of Technology/Projects, South Asia Region untuk Axiata Group yang berlokasi di Malaysia.
Baca Juga: Facebook Pay Siap Masuk Indonesia, Bisa Belanja Lewat Facebook, Instagram dan WhatsApp
Sebelumnya, Medhat bekerja di berbagai group telekomunikasi seperti Telenor, VimpelCom (VEON), Orascom Telecom, AT&T dan Lucent Technologies di berbagai lintas peran Teknologi, Digital Transformation, Corporate Strategy, PMO, dan Business Development.
Baca Juga: Hasil Uji Jaringan Telkomsel dan Penguatan Virtual Monitoring Untuk Ramadhan dan Idul Fitri 1441H
Aan
Aan

Medhat Elhusseiny - CTIO Indosat yang baru

Medhat memiliki gelar M.Sc. di Telecommunications Engineering dari Mesir, MBA dari Maastricht School of Management, Belanda, Master Certificate di Project Management dari Stevens Institute of Technology, Amerika, dan juga pernah belajar di London Business School dan INSEAD.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya