Oppo Salurkan Bantuan Bersamaan Dengan Kampanye BetterAtHome

Senin, 30 Maret 2020 | 11:07

Kampanye Better At Home Oppo.

Nextren.com - Oppo perusahaan teknologi asal Cina ikut berbagi donasi di Indonesia terkait COVID-19 yang menyebar.

Bekerjasama dengan J&T Express, Oppo mengirimkan bantuan berupa penyerahan 1500 Alat Pelindung Diri (APD) ke Rumah Sakit Pusat (RSPAD) Gatot Subroto, Kamis (19/3).

APD merupakan kebutuhan pokok para pekerja medis dalam menanggulangi wabah virus COVID-19.

Tidak hanya itu, Oppo Indonesia kembali menyumbang 1.720 unit Alat Pelindung Diri (APD), 1.400 unit kacamata pelindung, 32.904 unit sarung tangan steril dan 347.000 sarung tangan non-steril, (22/3).

Baca Juga: Alat Uji Covid-19 Tercepat Buatan Ilmuwan Singapura Ini Cuma Perlu Waktu 5 Menit

Sumbangan tersebut diserahkan ke Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Selain sumbangan nyata, Oppo Indonesia juga membantu memberikan himbauan kepada para penggemarnya, O-fans dan konsumen untuk tetap berada dirumah.

Himbauan ini berbentuk sebuah kampanye daring dengan judul #BetterAtHome.

Oppo mengajak para followers di Instagram dimulai dari konten tentang beberapa aktifitas menyenangkan yang dapat dilakukan di rumah dengan perangkat smartphone OPPO dan himbauan untuk menjaga jarak antarpribadi.

Baca Juga: Sebanyak 85 Persen OPPO A91 Habis Dipesan, Penjualan Lewat E-Commerce Terkemuka Dibuka Lagi

Dalam kampanye #BetterAtHome ini, Oppo juga memberikan layanan purna jual untuk pengguna yang memiliki masalah dengan perangkat

Layanan purna jual merupakan jasa yang ditawarkan oleh produsen kepada konsumennya setelah transaksi penjualan dilakukan sebagai jaminan mutu untuk produk yang ditawarkannya.

Oppo Indonesia telah mempersiapkan layanan antar jemput perbaikan yang dapat diakses melalui aplikasi Oppo Service atau website Oppo Indonesia.

Oppo mengharapkan kedepannya akan memberikan lebih banyak kemudahan untuk konsumen, terutama dalam memperoleh produk terbaru dan juga mendapatkan informasi perangkat secara mendetail

Baca Juga: Jual Perdana OPPO Reno3, Pengguna Lama Seri F Bisa Tukar Perangkatnya

Perusahaan teknologi tersebut juga sudah mengikuti peraturan pemerintah dalam himbauan bekerja dari rumah.

"Banyak aturan pemerintah yang kami taati, seperti anjuan bekerja dari rumah semenjak tanggal 23 Maret lalu, kemudian larangan berkumpul yang membuat kami melakukan peluncuran online pada Reno3 Launch Show dan A91 Live Launch, menerapkan standar pengukuran suhu badan dan sanitasi kepada pekerja kami di lapangan," jelas Aryo Meidianto, PR Oppo Indonesia.

(*)

Tag

Editor : Kama