Ternyata Begini Cara Melacak Smartphone Android yang Hilang, Mudah Kok

Kamis, 14 Desember 2017 | 18:55
Techieworld

Cara menemukan smartphone android yang hilang

Laporan Wartawan Nextren, Hesti Puji Lestari

Nextren.grid.id - Smartphone merupakan salah satu perangkat yang tak dapat dipisahkan lagi dari aktivitas keseharian.

Oleh karena itu, seseorang akan merasa sangat khawatir jika terjadi sesuatu yang tak diinginkan terhadap perangkatnya.

Salah satu hal yang paling banyak menciptakan kepanikan adalah smartphone hilang atau dicuri.

(BACA:Aplikasi Go Untuk Hape Lemot Tersedia, Google Maps Go Malah Belum Ada)

Bagaimana tidak, dalam sebuah telepon pintar, seseorang pasti menyimpan banyak data-data penting baik berupa teks ataupun nomor relasi.

Bukan hanya itu, beberapa foto yang bersifat pribadi pun, terkadang disimpan dengan sangat baik dalam perangkat yang dimiliki.

Hal inilah yang mampu membuat panik jika ponsel pintar yang dimiliki hilang atau dicuri.

Tapi, kamu tak perlu kahwatir, tim Nextren punya cara bagaimana menemukan dan melacak keberadaan smartphone androidmu yang hilang atau dicuri.

(BACA :Aplikasi Go Untuk Hape Lemot Tersedia, Google Maps Go Malah Belum Ada )

Pertama-tama kamu harus menginstall aplikasi "Find My Device"

Pinjamlah hape teman atau sahabatmu, untuk menginstall aplikasi "Find My Device" dari Google Store.

Setelah aplikasi tersebut terinstall, bukalah aplikasi dengan memasukkan alamat Google yang sama dengan alamat Google di hape kamu yang hilang, kemudian aktifkan lokasi.

Setelah berhasil, kamu akan disuguhi 3 menu utama yang akan membantumu melacak keberadaan hapemu.

(BACA :7 Jurus Jitu Jadi Selebgram Kekinian, Bisa Bikin Lancar Rezeki Nih! )

Menu pertama kamu bisa melihat informasi lokasi yang menunjukkan keberadaan hape kamu.

Menu kedua bernama Play Sound yang akan membantumu mengaktifkan mode dering hapemu yang hilang.

Mode ini berjalan selama 5 menit.

(Baca:Ternyata Inilah Keuntungan Layar Sentuh yang Perlu Kamu Tahu)

Jadi kalau ternyata hape kamu hanya terselip di kolong tempat tidur, kamu akan mendengarnya berdering.

Ya, meski kamu telah mengaktifkan mode silent tapi hape kamu akan tetap berdering kok.

Keren kan?

(BACA :Cara Cermat Hemat Kuota Internet WhatsApp, Anak Kos Wajib Coba! )

Menu ketiga bernama Lock, menu inilah yang bisa kamu manfaatkan untuk mengunci hp android kamu secara otomatis.

Jadi, jika android kamu telah berada di tangan orang lain, orang tersebut nggak akan bisa akses ke hape kamu.

Sedangkan menu ke-empat adalah menu Erase.

Menu ini memungkinkan kamu untuk menghapus seluruh data pribadi yang ada diponsel kamu dari jarak jauh.

Tapi, untuk menggunakan aplikasi "Find My Phone" tersebut kamu harus melakukan sedikit setting terhadap hapemu (atau hape temanmu yang kamu pinjam).

Caranya mudah kok, kamu hanya perlu ke menu Setting kemudian pilih Google, kemudian Security, lalu aktifkan fitur Remote Data Wipe (*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto