Rumor Samsung Galaxy A8+ 2018, Manjakan Pecinta Foto Selfie dengan Dual Kamera Depan

Rabu, 13 Desember 2017 | 13:51
Technocrat

Rumor Spesifikasi Galaxy A8+ 2018

Laporan Wartawan Nextren, Hesti Puji Lestari

Nextren.grid.id - Perusahaan teknologi komunikasi asal Korea, Samsung, tampaknya tak ingin melewatkan kesempatan untuk menambah deretan ponsel pintar koleksinya.

Setelah beberapa produsen telepon pintar berlomba-lomba untuk membekali produk besutannya dengan kamera depan terbaik, begitu pula yang kabarnya dilakukan Samsung.

Ya, produk yang akan memberikan penekanan pada sektor kamera depan tersebut, bertajuk Samsung Galaxy A8+ (2018).

Youtube
Nextren

Produk tersebut baru akan diluncurkan di Las Vegas, AS Januari 2018 mendatang.

Meski begitu, rumor dan bocoran beberapa spesifikasinya sudah ramai diperbincangkan.

Seperti yang telah dikatakan sebelumnya, perusahaan berusaha memberikan pelayanan terbaik untuk para pecinta foto selfie.

Pasalnya, Samsung Galaxy A8+ ini akan dibekali dengan Dual Kamera depan beresolusi 16MP + 8MP.

Sementara pada kamera belakangnya, pabrikan akan menyematkan kamera dengan resolusi 16MP lengkap dengan aperture f/1.7.

(Baca:Fitur Duo Terbaru Rilis, Bisa Video Call Dadakan Saat Teleponan)

Tak sampai di situ, kamera belakang pada produk ini juga akan didukung dengan Optical Image Stabilization.

Optical Image Stabilization ini akan menghasilkan foto yang lebih stabil, sehingga tak menimbulkan efek blur hanya akibat sedikit gerakan.

Ponsel pintar ini juga akan hadir dengan layar seluas 6 inchi yang resolusi 2280 x 1080 piksel.

Untuk urusan daya, perusahaan seolah ingin memperbaiki apa yang telah dilakukannya pada produk Samsung A8 yang telah rilis 2017 lalu.

(Baca :Makin Lengkap, Instagram Android dan iOS Kini Punya FiturFollowHastag )

Pasalnya, jika dulu Samsung A8 hanya dibekali dengan kapasitas baterai 3050 mAh saja, kini perusahaan membekali baterai berkapasitas 3.500 mAh pada produk Samsung Galaxy A8+ (2018) nya ini.

Lonjakannya lumayan jauh juga ya?

Kabarnya, dengan rumor spesifikasi tersebut, smartphone produksi Samsung ini akan dibanderol degan harga Rp 8.1 juta.

Menurut kamu, harganya mahal atau wajar? (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya