Twitter Update Desain Terbaru yang Bisa Membalas Thread Tweet di iOS

Senin, 03 Februari 2020 | 12:00
iStock Editorial

Twitter

Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.

Nextren.com - Twitter di tahun ini menjadi platform yang digunakan para penggunanya untuk menyebarkan informasi dan pendapat, baik itu pro dan kontra dalam suatu masalah.

Hal tersebut dibagikan dalam sebuah tweet berbentuk thread.

Thread merupakan fitur Twitter yang terdiri dari beberapa tweet menjadi satu tanpa tersebar di halaman berbeda.

Jika kita melihat sebuah Thread dari pengguna Twitter biasanya terdapat sebuah balasan dari pengguna lainnya yang tidak kita kenal.

Baca Juga: AMD Perkenalkan Ryzen Threadripper Generasi Ketiga, Punya 32 Core

Lalu bagaimana dengan balasan tweet dari pengguna yang kamu ikuti?

Twitter punya solusinya dengan update terbaru untuk pengguna iOS.

Pengguna media sosial tersebut dapat melihat balasan tweet dari pengguna yang diikuti terlebih dahulu.

Twitter mengatakan dalam tweetnya layout baru ini dapat memudahkan pengguna untuk ikut berkomentar juga ke dalam sebuah tweet.

Baca Juga: CEO Twitter Jack Dorsey Pastikan Fitur Edit Tweet Tidak Akan Tersedia

Layout baru yang ditunjukan juga terlihat garis pada bagian samping yang berbentuk sebagai penunjuk tweet dan balasannya.

Melansir dari The Verge, perencanaan layout baru tersebut sudah direncanakan sejak Oktober 2019.

Baca Juga: Twitter Akan Ubah Hasil Pencarian Tentang Virus Corona, Untuk Cegah Penyebaran Hoax

Pada bulan tersebut Twitter mengujicobakan di Twitter versi beta, namun tampilannya cukup beda dengan yang sekarang.

Tampilan pada versi beta dari tweet asli hingga kebalasan tweet dan balasannya lagi akan berbentuk seperti tangga terbalik.

Twitter juga belum lama ini memberikan emoticon untuk fitur direct message.

Baca Juga: Redmi Note 8 Dapat Nilai Rendah dari DxOMark, Padahal Kameranya 64MP Loh!

Emoticon tersebut berguna untuk memberikan reaksi cepat kepada DM yang dikirimkan seperti Facebook.

(*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto

Sumber The Verge