Model Hape Jadul Akan Dirilis Nokia di Akhir Bulan Januari 2020

Minggu, 05 Januari 2020 | 10:34

Nokia 7600

Nextren.com- Nokia merupakan produsen handphone yang sempat berjaya sebelum masa kemuncula Android dan iOS yang membawa teknologi smartphone dalam perangkat ponsel.

Nokia juga sempat muncul dengan smartphone Nokia Windows Phone yang menggunakan dukungan dari Windows untuk mencoba persaingannya.

Namun apa daya, Nokia tidak sanggup untuk mengungguli keduanya.

Dengan kegagalan yang pernah didapatkannya pada model ponsel modern, Nokia mencoba untuk menostalgia pengguna dengan menggunakan desain handphone-handphone lamanya.

Sebut saja ada beberapa seri Nokia jadul seperti Nokia 2720, Nokia 220 4G dan Nokia 8810 4G yang dibuat ulang.

Baca Juga: 3 HP Nokia Jadul Ini Dirilis Ulang Lebih Modern, Kamu Pernah Pakai ?

Ketiganya dibuat ulang dengan teknologi dan fitur yang sudah jauh lebih canggih dibanding versi sebelumnya.

Di awal tahun 2020, Nokia dikabarkan telah menunda untuk merilisan seri Nokia 9 PureView yang beberapa hari lalu telah di umumkan.

Alasan Nokia untuk menunda perilisan produk terbarunya ini dikarenakan keinginan mereka untuk menyematkan chipset Snapdragon 865 pada perangkatnya.

Memang belum ada kabar pasti kapan smartphone Nokia tersebut akan benar-benar dirilis dengan kekuatan Snapdragon 865.

Jika kamu mengikuti perkembangan Nokia, mungkin kamu akan sadar bahwa beberapa hari lalu ada sebuah tweet dari Juho Sarvikas, Chief Product Officer Nokia yang menulis sebuah tweet rumor perilisan model Nokia 'asli'.

Dalam tweetnya, @Sarvikas memposting sebuah sepatu Adidas terbaru dengan desain retro yang dibelinya di awal tahun.

Sarvikas juga menuliskan sebuah tagar #Nokia #Originals dengan emoji berkedip di akhir tweetnya.

Baca Juga: Nokia Tunda Produksi Hape Flagshipnya Demi Gunakan Snapdragon 865

Melansir dari GSMArena, tweet inibisa saja menjadi sebuah rumor bahwa dengan memposting sepatu berdesain retro dan menuliskan tagar #Nokia #Originals, Nokia bermaksud untuk merilis seri Nokia dengan desain jadul sebagai pengganti dari tertundanya launchingNokia 9.

Belum diketahui Nokia seri apa yang akan dibuat ulang dan apa saja spesifikasi terbarunya yang akan dirilis.

Namun, kembali melansir dari GSMArena, diperkirakan handphone ini akan dirilis pada 25 januari mendatang.

Apakah strategi Nokia untuk mengulas dan mengangkat memori nostalgia penggunanya dapat dilakukan dengan baik sebagaimana yang telah dilakukan oleh Nokia 3310 dan Nokia 8110 yang mendapatkan penilaian baik?

(*)

Editor : Kama

Baca Lainnya