Laporan wartawan Nextren, Nicolaus Prama
Nextren.com – Bulan lalu, Google merilis Play Users’ Choice Awards 2019.
Ajang penghargaan tersebut digelar untuk mengetahui aplikasi favorit pengguna Android.
Secara spesifik, ajang penghargaan tersebut juga hadir untuk pengguna Android di Indonesia.
Baca Juga: Yuk Vote Aplikasi Terbaik di Google Play Users' Choice Awards 2019
Pekan ini, Google telah mengumumkan aplikasi Android terbaik sepanjang 2019 menurut pengguna di Indonesia.
Pemenang dipilih berdasarkan voting yang dilakukan oleh para pengguna.
Terdapat 4 kategori yang akan dipilih aplikasi terbaiknya: aplikasi, game, film, dan buku.
Berikut daftar pemenangnya:
Aplikasi
Berdasarkan voting yang dilakukan oleh para pengguna, aplikasi terbaik di Play Store Indonesia untuk 2019 adalah Dana – Dompet Digital.
Dana menjadi pemenang dan kalahkan beberapa nominasi lain, di antaranya Sampingan, Plant Nanny, hingga Sayubox.
Game
Untuk kategori game, lagi-lagi Call of Duty: Mobile menjadi jawara.
Raihan ini persis seperti penghargaan Googla Play Store 2019 secara internasional.
Call of Duty: Mobile sukses kalahkan game lainnya seperti Mario Kart Tour, Mobile Legends: Adventure, dan BTS World.
Baca Juga: Google Umumkan Daftar Konten Terbaik di Play Store Tahun 2019
Film
Untuk kategori film, Avengers: Endgame menjadi film yang paling favorit bagi pengguna Android.
Film ini bahkan mengalahkan Aquaman, Spider-Man: Far From Home, dan Bohemian Rhapsody.
Buku
Sementara untuk kategori terakhir, buku Masih Belajar karya Iman Usman menjadi buku favorit oleh pengguna Android di Indonesia.
Diterbitkan oleh Gramedia Pustaka Utama, buku Masih Belajar dibanderol dengan harga Rp 70 ribu dan raih rating 4,1.
Buku ini berhasil mengalahkan Komet Minor, Halo Ibu, Apa Kabar, dan Srimenanti.
Itu dia deretan para pemenang Play Users’ Choice Awards, selamat!
(*)