Tokopedia Bakal Masuk Bursa Saham Tahun 2020, Klaim Sudah Mulai Impas

Selasa, 26 November 2019 | 15:30
Tokopedia

Logo Tokopedia

Nextren.com – Perusahaan Unicorn asal Indonesia, Tokopedia mengumumkan rencana melakukan Initial Public Offering alias IPO.

IPO Adalah langkah yang wajib dilakukan sebagai syarat sebuah perusahaan sebelum melantai di bursa saham.

Artinya, Tokopedia membuka peluang untuk segera terdaftar di bursa saham pada 2020 mendatang.

Baca Juga: Tokopedia Bekerja Sama dengan GoApotik, Beli Obat Cukup Lewat Hape

Rencana tersebut diungkap oleh CEO Tokopedia, William Tanuwijaya pada Oktober 2019 kemarin.

Pihaknya sedang mempertimbangkan untuk mendaftar di dua bursa efek, satu di dalam negeri dan satu lagi belum ditentukan, seperti dikutip dari Bloomberg.

Sehingga, Tokopedia berencana untuk melakukan dual-listing.

Strategi ini diambil untuk agar para investor dapat segera menyerap dana segar hasil IPO.

Perusahaan Unicorn seperti BukaLapak, Tokopedia, Traveloka, hingga GoJek disarankan melakukan dual listing karena akan cukup berat bila hanya mengandalkan investor domestik.

Meski demikian, William belum dapat memberitahukan kapan rencana tersebut akan dilaksanakan, sebab ia menilai situasi perang dagang masih menyulitkan.

Baca Juga: Google Gandeng Traveloka, Gojek dan Tokopedia Gelar Program Traning Intensif Developer Lokal

Saat ini, Tokopedia didukung oleh dua investor utama, SoftBank Vision Fund dan Alibaba Group Holding Ltd.

Sebagai tahap terakhir sebelum IPO, Tokopedia akan mencari pendanaan tahap terakhir sebesar $1,5 miliar.

William menargetkan IPO pada 2020 mendatang karena telah mencapai titik impas setelah 10 tahun lamanya.

Total nilai penjualan barang Tokopedia juga diprediksi akan meningkat hingga tiga kali lipat pada 2019 ini.

(*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto