YouTube Premium dan YouTube Music Hadir, Bisa Dicoba Gratis 3 Bulan

Rabu, 06 November 2019 | 18:00

Aplikasi YouTube Music dan layanan YouTube Premium telah tersedia di Indonesia

Laporan Wartawan Nextren, Nicolaus Prama

Nextren.com – Setelah lama dinanti dan hanya bisa melihat, kini YouTube telah merilis layanan YouTube Premium dan aplikasi YouTube Music di Indonesia.

Kedua layanan tersebut sebenarnya telah tersedia lama, tetapi tidak di Indonesia.

Kini, dengan kehadiran dua produk YouTube eksklusif ini, semakin banyak konten yang ditawarkan pada konsumen Indonesia.

Baca Juga: Berikut 4 Aplikasi Lain yang Dibuat YouTube, Tawarkan Konten Khusus

Kehadiran YouTube Premium dan YouTube Music ini merupakan bagian dari ekspansi YouTube ke Asia Tenggara, seperti dikutip dari Kompas Tekno.

Layanan YouTube Premium dan YouTube Music telah berjalan satu tahun lamanya dan akhirnya tersedia di Indonesia.

YouTube Premium adalah layanan tertinggi yang ditawarkan oleh YouTube pada semua pengguna.

Untuk menggunakan layanan ini, kamu tidak perlu mengunduh aplikasi tambahan, cukup mengajukan untuk berlangganan secara premium.

Pilihan tersebut dapat diakses melalui menu di akun pengguna.

Sementara YouTube Music adalah aplikasi dari YouTube yang menyajikan konten khusus musik saja.

Berbeda dengan mengakses musik dari YouTube, YouTube Music menawarkan beragam tayangan yang tidak tersedia di YouTube biasa seperti Live Concert.

Fitur apa saja yang akan diperoleh bila berlangganan YouTube Premium?

  1. Menonton di YouTube dengan akunmu tanpa iklan
  2. Mengunduh video untuk dapat ditonton secara offline dengan resolusi full HD 1080P, bila tidak premium hanya sampai 720p
  3. Memutar video di background app
  4. Akses ke YouTube Music tanpa iklan
  5. Mengunduh konten YouTube Music secara offline dengan resolusi full HD 1080p
  6. Memutar YouTube Music di background app
  7. Akses YouTube Kids bebas iklan dan diunduh dengan resolusi full HD 1080p
Yep, layanan YouTube Premium akan membuatmu menikmati konten tanpa disela oleh iklan.

Saat ini baru ada 3 aplikasi YouTube yang tersedia di Indonesia, YouTube, YouTube Music, dan YouTube Kids.

Baca Juga: Andika Kangen Band Bikin Video Prank YouTube Jadi Gelandangan, Malah Diludahi Orang dan Ditangkap Satpol PP

Lalu berapa biaya berlangganannya?

YouTube Premium untuk iOS akan dibanderol dengan biaya berlangganan Rp 79 ribu per bulan, sementara YouTube Premium untuk Android dibanderol dengan biaya langganan Rp 59 ribu per bulan.

tekno.kompas.com

YouTube Music

Sementara untuk YouTube Music Premium dibanderol dengan harga Rp 49 ribu untuk Android dan hingga artikel ini ditulis belum tersedia YouTube Music di App Store Indonesia.

Bahkan, dalam masa promosi ini, YouTube menawarkan masa uji coba gratis selama 3 bulan jika kamu mengunduh YouTube Music pada 7 hingga 26 November 2019.

Jika kamu telah mendaftar di YouTube Premium, maka secara otomatis kamu juga akan memiliki akses ke YouTube Music dan YouTube Kids Premium.

Kedua layanan ini akan menjadi penantang serius bagi Spotify dan Joox di Indonesia.

Selamat mencoba!

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya