Nextren.com– Pertumbuhan pengguna smartphone yang semakin tahun semakin tinggi, membuat pada vendor harus memutar otak untuk bersaing.
Salah satunya dengan memberikan pelayanan yang prima bagi seluruh pelanggannya.
Tidak terkecuali dengan Oppo, ingin melayani para pelanggannya lebih baik dengan membuka dua gerai baru OPPO Store di mall ternama Jakarta yaitu Central Park Mall dan Kota Kasablanka.
Dua Oppo Store baru ini merupakan bentuk kerjasama Oppo Indonesia dengan PT. Global Teleshop Tbk .
“Global Teleshop dipilih sebagai mitra karena kredibilitas mereka sudah teruji pada bidang retail. Global Teleshop juga merupakan toko retail yang dipercaya banyak konsumen sebagai tempat untuk mendapatkan perangkat smartphone berkualitas,” ujar Ivan Lau, CEO OPPO Indonesia.
Baca Juga: Akari Luncurkan SmartTV Harga Mulai Rp 1,7 Jutaan, Bisa Tampilkan Isi Smartphone ke TV Tanpa Hotspot
Sementara Djoko Harijanto, selaku Direktur Global Teleshop mengatakan bahwa mereka menyambut baik tawaran dari Oppo untuk mengkonversi sebagian toko-toko Globalteleshop menjadi Oppo Store dengan kesepakatan bisnis yang menguntungkan kedua belah pihak.
"Banyak hal yang tetap harus dikembangkan bersama kedua belah pihak. Untuk itu dengan memiliki partner prinsipal yang agresif untuk bergerak maju, sangat memacu kami juga untuk terus berupaya memberikan hasil dan pelayanan yang terbaik demi kemajuan kami juga,” ujar Djoko.
Oppo Store di Mall Central Park dan Kota Kasablanka ini menghadirkan promotor yang siap memberikan pelayanan kepada konsumen mulai dari konsultasi produk, penyelesaian permasalahan perangkat lunak, perpindahan data ke perangkat baru hingga penjelasan kegiatan promosi yang sedang berlangsung, paket bundling dengan operator, program cicilan tanpa bunga dari bank – bank ternama, program cicilan tanpa kartu kredit hingga program tukar tambah perangkat.
Baca Juga: Samsung Ultah ke-50 Tawarkan Diskon Produk Hingga 50 Persen, Ini Daftarnya!
Kedua OPPO Store ini juga memberikan fasilitas Wifi gratis untuk mengunduh aplikasi atau berbagai konten digital.
Selain itu pengguna Oppo juga dapat mengisi ulang secara gratis di tiap meja pelayanan.
Selama masa Grand Opening OPPO Store di Central Park dan Kota Kasablanka, Oppo dan Global Teleshop menghadirkan berbagai promo mulai cicilan 0% selama 7 bulan bekerja sama dengan Home Credit Indonesia (HCI), termasuk diskon 50% hingga gratis biaya administrasi untuk setiap pengajuan cicilan yang disetujui.
Setiap konsumen yang memanfaatkan program ini akan menikmati gratis 1 bulan cicilan mereka jika membayarkan cicilan tepat pada waktunya.
Baca Juga: Facebook Jadi Publisher Aplikasi Terlaris di Android, Google di iOS
Hal lain yang bisa dinikmati konsumen adalah program tukar tambah perangkat lama dengan produk terbaru Oppo, Reno2 dan Reno2 F.
Program ini memberikan special cashback sebesar 300 ribu rupiah atau 600 ribu rupiah tergantung dari perangkat yang dipilih konsumen.
Sebuah program khusus juga dibuat Oppo dan Global Teleshop dalam bentuk harga spesial untuk aksesoris, mulai dari 30 ribu rupiah.
Program khusus tersebut berlaku hingga Minggu, 3 November 2019.
Baca Juga: Distribusi Hape Q3 2019 Tunjukkan Peningkatan, Samsung Mendominasi
Oppo Store Central Park Mall menjadi toko resmi Oppo ke 181, sedangkan Oppo Store Kota Kasablanka menjadi toko resmi OPPO ke 182 yang dibuka di Indonesia.
Ke depan Oppo dan Global Teleshop ingin melanjutkan kerjasama strategis dengan membuka beberapa OPPO Store di kota – kota besar di Indonesia.
Selain itu, Oppo dan Global Teleshop akan membuat sebuah berupa toko konsep baru dimana nantinya diklaim akan menjadi sebuah one-stop shopping solution, yang tidak hanya menyajikan produk – produk terbaru, namun juga beberapa afiliasi yang mendukung ekosistem produk Oppo itu sendiri.
Saat ini, Oppo dan Global Teleshop sedang dalam tahap koordinasi dan persiapan dalam rangka mencari titik – titik strategis di kota – kota besar di Indonesia untuk membuka OPPO Store dan toko konsep baru.