Laporan Wartawan Nextren, Wahyu Prihastomo
Nextren -Aplikasi olah pesan nomor satu di dunia yakni WhatsApp akhirnya menambahkan fitur pengaman baru di aplikasi mereka.
Kali ini sistem keamanan yang digunakan adalah menggunakan sidik jari para penggunanya.
WhatsApp sudah mulai membagikan fitur ini sejak hari Kamis (31/10/2019) kemarin untuk semua hape Android.
Baca Juga: Warga Lebanon Berunjuk Rasa Gara-gara Pemerintah Pajaki WhatsApp
Tapi seperti biasa, untuk saat ini sepertinya pembagian fitur in masih belum merata di seluruh perangkat Android.
Bagi kalian yang ingin mengecek ketersediaan fitur ini bisa melakukan langkah berikut.
Pertama, masuk ke menu Setting yang ada di aplikasi WhatsApp kalian.
Lalu pilih menu Account dan masuk ke Privacy.
Baca Juga: Ini Satu-Satunya Menteri Jokowi Yang Tak Punya WhatsApp, Setia Pakai SMS
Nantinya kalian akan menemukan pilihan pengamanan baru dengan nama Fingrprint Locks.
Tersedia juga pilihan waktu mengenai kapan fitur pengaman ini aktif.
Bisa tepat saat aplikasi ditutup, setelah 1 menit, atau setelah 30 menit.
Fitur ini sebenarnya sudah dibagikan WhatsApp sejak beberapa bulan lalu untuk perangkat yang menggunakan sistem iOS.
Khusus untuk perangkat iOS atau iPhone, sistem pengaman ini memanfaatkan Touch ID yang ada pada iPhone.
Baca Juga: Cara Mengirim Percakapan WhatsApp Lewat E-mail ke Pengguna Lain
Selain itu WhatsApp juga menambahkan pengamanan dengan deteksi wajah yang dibantu oleh Face ID milik iPhone.
WhatsApp yang beroperasi di bawah Facebook memang sedang mendapat perhatian khusus.
Sebabnya adalah beberapa waktu lalu Facebook sempat menemukan malware berbahaya yang secara khusus menyusup ke aplikasi WhatsApp.
Tujuannya tidak lain adalah untuk mencuri data pirbadi si pemilik akun tersebut. (*)
Baca Juga: WhatsApp Uji Coba Fitur Baru yang Bisa Hapus Chat Secara Otomatis