Joko Anwar Ungkap Cara Pembuatan Backsound Film Gundala Di Twitter

Minggu, 22 September 2019 | 13:17
Kolase Instagram/@jokoanwar

Tak Kalah dengan Marvel, Inilah Film Fiksi Superhero Gundala Karya Joko Anwar

Laporan Wartawan NexTren, Arif Budiansyah

NexTren.com -Film pahlawan super, Gundala, buatan sutradara Joko Anwar belakangan ini menjadi perbincangan publik dan mendapat banyak respon positif.

Selain disebut banyak sumber sebagai tonggakperfilman pahlawan super di tanah air, Gundala sendiri juga diadaptasi dari komik asliciptaan anak bangsa,Harya Suraminata.

Nah, menariknya, Joko Anwar sendiri sering membagikan momen terkait film Gundala di media sosialnya, termasuk pembuatan latar lagu.

Baca Juga:Trailer Film Perempuan Tanah Jahanam Rilis, Joko Anwar: Aku Aja Takut!

Joko Anwar memposting bagaimana ia merancang latar lagu di film Gundala dengan sesederhana mungkin namun dieksekusi dengan cermat.

Dari postingan tersebut,kita pun diperlihatkanpembuatan latar lagu ala Hollywood seperti untuk menciptakan suara langkah kaki, si pembuat lagu juga menirukan hal yang sama lalu di rekam.

Proses kreatif tersebut memberikan kesan bahwa film pahlawan super buatan lokal tidak kalah kualitasnya dari luar negeri.

Baca Juga:Film Korea Kingdom 2 Akhirnya Segera Tayang di Netflix Seluruh Negara

Sinopsis Gundala

Kisah filmGundala diambil berdasarkan pada cerita karakter pahlawan super Indonesia tahun 1969, Gundala, yang dibuat oleh Harya Suraminata.

Karakter utamanya sendiri diperankan oleh Abimana Aryasatya.

Film ini akan menceritakan perjalanan Abimana Aryasatya sebagai Sancaka menjadi Gundala.

Baca Juga: Bukan Hanya Keanu Reeves, Lana Wachowski Juga Kembali di Film The Matrix 4

Sancaka yang mengalami masa sulit dimasa kecilnya dan hidup di jalanan sejak ditinggal ayah dan ibunya.

Menghadapi hidup yang keras, Sancaka belajar untuk bertahan hidup dengan tidak peduli dengan orang lain dan hanya mencoba untuk mendapatkan tempat yang aman bagi dirinya sendiri.

Pada suatu malam yang aneh, Sancaka diserang oleh pencahayaan dan menemukan bahwa ia memiliki kemampuan untuk menembakkan petir dengan tangannya.

Bersama tetangganya, Wulan yang diperankan oleh Tara Basro, ia berjuang melawan ketidakadilan yang terjadi di sekitar Jakarta menggunakan kekuatan super yang baru ditemukannya. (*)

Editor : Kama

Baca Lainnya