Membagi opini dan aktivitas sehari-hari di ranah maya sudah menjadi kebiasaan masyarakat modern. Formatnya saja yang berubah.Basis teks adalah konten paling purba. Melalui platform blog, seperti Wordpress dan Blogspot, netizen bebas mengunggah perasaan dan pengalamannya. Belakangan, kegiatan blogging tak terbatas dengan format teks. Netizen juga bisa berbagi keseharian lewat video. Aktivitas nge-blog via video kerap disebut video-blogging atau disingkat "vlog". Kegiatan ini mulai ramai dilakukan netizen Indonesia sejak tahun lalu. Komedian Raditya Dika yang sebelumnya aktif sebagai blogger pun mulai beranjak aktif sebagai "vlogger". Ia mengunggah guyonan sehari-hari via YouTube. Tren vlog diikuti pula oleh Kaesang Pangerep yang tak lain merupakan putra bungsu Presiden RI Joko Widodo. Pantauan Nextren, Kamis (10/3/2016), Kaesang baru mengunggah vlog pertamanya pada awal minggu ini. Berjudul "Video YouTube Pertama", Kaesang membuka videonya dengan sebuah pengakuan. "Ini video pertama. Aku juga masih belajar ngedit dan ambil gambar," kata dia yang menggunakan kaus abu-abu dan topi bertuliskan #Jomblo. Diketahui, Kaesang memang kerap curhat soal status jomblonya di media sosial serupa Twitter (@kaesangp) dan Instagram (kaesangp). Curhatan tersebut dilontarkan dengan sisipan guyonan yang menggelitik.