Laporan Wartawan NexTren, Arif Budiansyah
NexTren.com -Vendor smartphone asal Tiongkok, Oneplus, akhirnya mengumumkan jadwal perilisan dari seri produk flagship terbaru yakni Oneplus 7T.
Oneplus 7T sendiri akan diluncurkan pada tanggal26 September 2019 mendatang.
Acara peluncuran ini akan diselenggarakan di dua negara secara bersamaan yaitu India dan Amerika.
Baca Juga: Sesuai Tradisi, Foto Bocoran OnePlus 7T Muncul dengan Tiga Kamera
Namun sangat disayangkan, Oneplus tidak menyinggung soal varian tertingginya Oneplus 7T Pro pada video teasernya terseebut.
Ini membuat banyak spekulasi bahwa pada tanggal 26 September nanti, Oneplus hanya akan menghadirkan produk Oneplus 7T saja.
Baca Juga: Mau Tampilan Android Kamu Seperti One Plus 7? Download Aplikasi Ini
Sebelumnya, spesifikasi dari Oneplus 7T Series udah pernah dibocorkan olehIshan Agarwal dalam postingan Twitternya.
Namun, informasi serupa juga dibagikan oleh akun Twitter bernama Max J.
Menariknya, kedua akun membagikan bocoran spesifikasi yang serupa.
OnePlus 7Tdikabarkan memiliki dapur pacu Snapdragon 855+ dengan pilihan 8 GB RAM / 128 GB dan 8 GB RAM / 256 GB.
Layar OnePlus 7T akan berukuran 6,55 inci dengan material AMOLED dan resolusi hingga 2K.
Baca Juga: Cara Mencegah Kecanduan Hape Lewat Aplikasi Zen Mode Bawaan OnePlus
OnePlus akan membenamkan baterai berukuran 3.800 mAh dengan Warp Charge 30T.
Berbeda dengan OnePlus 7 yang gunakan dua kamera, OnePlus 7T dikabarkan menggunakan 3 buah kamera, 48 MP kamera utama,16 MP kamera wide, dan 12 MP 2x optical zoom.
Sedangkan untuk kamera depan akan memiliki resolusi 16 MP.
Baca Juga:OnePlus Konfirmasi Kehadiran Hape 5G Terbaru di Akhir Tahun 2019 Nanti
Untuk OnePlus 7T Pro, tidak banyak perbedaan secara umum.
Tetapi bila melihat spesifikasi lebih detail, ada beberapa perbedaan.
Pertama, OnePlus 7T Pro akan memiliki pilihan 12 GB RAM, kedua, layar lebih luas, 6,67 inci dengan fresh rate 90 Hz.
Ketiga, baterai lebih besar dengan kapasitas 4.085 mAh, keempat, kamera zoom hadir dengan resolusi lebih kecil, 8 MP tetapi mampu melakukan 3 kali optical zoom.
Sejauh ini, Oneplus hanya baru membocorkan terkait spesifikasi Oneplus 7T Series bahwa produknya akan mengusung layar 90Hz.
Baca Juga: Bos Oppo Konfirmasi Akan Luncurkan Hape Dengan Teknologi Layar 90Hz
Bocoran dari pihak Oneplus sendiri langsung dikeluarkan oleh CEO Oneplus, Lui Zuohu, pada akun resmi Weibonya.
Apakah sejauh ini kalian tertarik dengan flagship Oneplus 7T? mari kita tunggu saja informasi selanjutnya. (*)