Facebook Ikuti Cara Edit Foto Snapchat

Selasa, 30 Juni 2015 | 10:21
Stuffpoint.com

Tombol Like & Dislike Facebook

KOMPAS.com - Facebook berusaha membeli Snapchat pada 2013 lalu, tetapi gagal. Sejak saat itu, perusahaan jejaring sosial ini tampaknya terobsesi pada Snapchat.

Enggan "mengemis" pada Snapchat, Facebook lebih memilih mengadopsi fitur-fitur unggulan layanan video dan foto tersebut.

Pertama, Facebook meluncurkan aplikasi pesan singkat yang dinamai "Slingshot". Aplikasi ini memungkinkan penggunanya membubuhi gambar dengan coretan warna-warni dan teks sebelum mengirimkan ke teman.

Dilansir Nextren, Senin (29/6/2015) dari TheVerge, kini Facebook membawa fitur yang sama ke aplikasinya untuk versi iOS. Bagi yang mengakses Facebook dari iPhone, kamu bisa menambahkan teks, filter, dan stiker ke foto yang akan diunduh sebagai profil.

Perlu kamu tahu, Facebook pertama kali mengkombinasikan stiker dengan foto pada Desember tahun lalu. Juru bicara Facebook mengatakan, upaya pihaknya memadukan gambar dengan komponen-komponen lain adalah untuk memudahkan pengguna melakukan proses pengolahan gambar.

"Fitur ini adalah wadah baru untuk menyatukan alat-alat olah foto," katanya.Jadi, stiker, filter, dan teks yang dipadukan dengan gambar sekarang sudah tersedia bagi kamu yang punya perangkat Apple. Bagi para pengguna Android, tak perlu berkecil hati. Facebook berjanji akan segera memutakhirkan aplikasinya.

The Verge

contoh hasil gambar dengan fitur baru Facebook yang mirip Snapchat

Setelah ini, apakah Facebook bakal meluncurkan aplikasi video yang bisa dicoret-coret sesuka hati layaknya Snapchat? Kita tunggu saja.

Tag

Editor : Reza Wahyudi

Sumber The Verge