Hape Layar Lipat Motorola Dikabarkan Hadir Desember Seharga 23 Jutaan

Rabu, 21 Agustus 2019 | 11:08
Yanko Design

Hape Layar Lipat Motorola Dikabarkan Hadir Bulan Desember Seharga Rp 23 Jutaan

Laporan Wartawan Nextren, Wahyu Prihastomo

Nextren.com -Di tengah sibuknya dunia layar lipat yang sebentar lagi akan segera diramaikan oleh Samsung dan Huawei.

Motorola diam-diam juga sedang mempersiapkan produk hape dengan layar lipat mereka sendiri.

Sejak awal tahun ini Motorola memang sudah dirumorkan akan segera meluncurkan hape jenis ini dengan nama Motorola Razr.

Tentunya namany ini sudah tidak asing bagi kita. Razr adalah seri hape lipat dari Motorola yang sangat populer sebelum era smartphone.

Baca Juga: Motorola Razr V3, Hape Lipat Legendaris Paling Keren di Jamannya

Kali ini kabar tentang hape berlayar lipat Motorola kembali mencuat.

Kabarnya Motorola akan siap meluncurkan hape ini setidaknya di bulan Desember 2019 atau Januari 2020 nanti dimulai dari wilayah Eropa.

Bagi kalian yang mau memiliki hape ini, kalian harus siapkan uang yang cukup banyak.

Kabarnya hape ini akan dibanderol seharga €1.500 atau setara Rp 23 jutaan.

Walaupun begitu harga ini dinilai akan sedikit lebih murah dari kompetitornya, Samsung Galaxy Fold dan Huawei Mate X.

Baca Juga: Hape Lipat Motorola Razr Hanya Pakai Snapdragon 710, Bukan Kelas Premium

Dengan harga yang cukup mahal ini tentunya akan jadi tantangan tersendiri bagi Motorola untuk memasarkannya.

Soal desain, beberapa bulan lalu sempat beredar sejumlah konsep menarik untuk hape ini.

Secara umum memang terlihat sangat berbeda dengan desain hape layar lipat milik para kompetitornya.

Technofigurations

Konsep Motorola Razr

Yanko Design

Perkiraan Bentuk Motorola Razr

Motorola kemungkinan memang akan menghadirkan kembali kesar Motorola Razr klasik yang sempat sukses saat dirilis tahun 2004 silam.

Walaupun begitu, desain yang beredar ini bukanlah resmi berasal dari Motorola.

Tapi kalau konsep di atas benar-benar diadaptasi, tentunya ini akan jadi hape layar lipat yang sangat menarik.

Baca Juga: Motorola Razr, Hape lipat dari Motorola yang Memiliki Konsep Berbeda

(*)

Tag

Editor : Kama