Dipakai Memotret Lama, Baterai 3700mAh Samsung Galaxy A80 Cukup Awet

Rabu, 07 Agustus 2019 | 20:30
Samsung

Samsung Galaxy A80 sudah resmi tersedia di Indonesia

Laporan wartawan Nextren, Muhammad Andika Adistra.

Nextren.com-Samsung pada bulan ini telah mengenalkan lebih dari satu produk terbaru buatannya.

Produk tersebut meliputi, handphone pintar, Smart Watch dan Tab yang merupakan pesaing langsung dari iPad.

Untuk handphone pintarnya, Samsung tidak memperkenalkan flagship terbaru melainkan, handphone dengan segmen middle rangenya.

Walaupun begitu, Samsung Galaxy A80 yang sebenarnya berada di varian middle range, memiliki harga cukup tinggi yaitu,9.499.000 Rupiah.

Baca Juga: OpenSignal Uji Kecepatan Download Antar Merek Hape, Benarkah Samsung Paling Cepat?

Harga ini hanya berbeda satu jutaan dengan hape flagship yangdibuatoleh Samsung sendiri.

Untuk Spesifikasinya, Samsung A80memiliki layar 6.7 inch FHD+ (1080x2400) Super Amoled dengan On-Screen Fingerprint.

Sedangkan, untuk mesinnya sendiri, Samsung Galaxy A80 menggunakan Qualcomm Snapdragon 730G Octa Core (2.2GHz Dual + 1.8GHz Hexa).

Tidak hanya itu saja, Hape terbaru A series ini dilengkapi dengan 8GB RAM dan 128GB penyimpanan internal.

Sayangnya, pengguna hape tersebut tidak dapat menggunakan memory eksternal.

Baca Juga: Jangan Lupa Streaming Liga Inggris Dengan Aplikasi Mola TV, Download di Sini

Untuk OSnya, Samsung Galaxy A80 sudah menggunakan Android Pie 9.0.

Berbeda dengan handphone buatan Samsung lainnya, Galaxy A80 menggunakan fitur kamera flip.

Terdapat tiga kamera yang disematkan di hape tersebut.

Samsung

Tiga Kamera Samsung Galaxy A80

Kamera utamanya memiliki kualitas resolusi 48MP, Kamera Ultra-Wide berkualitas 8MP, dan juga terdapat kamera 3D Depth.

Baca Juga: CEO Realme Konfirmasi Bahwa Produk Hape Berkamera 64MP Adalah Realme 5

Dengan fitur flip kamera, pengguna bisa memanfaatkan ketiga kamera canggih yang ada di Samsung Galaxy A80.

Hape canggih rasanya belum lengkap jika tidak menggunakan desain yang mewah.

Varian tercanggih A series di Indonesia, Samsung Galaxy A80 menggunakan desain 3D Glass plus metal frame.

Badan handphone yang berkolaborasi dengan girl band korea, blackpink, memiliki 165.2 x 76.5 x 9.3 mm.

Hape yang satu ini juga memiliki tiga varian warna yaitu, Angel Gold, Ghost White, dan Phantom Black.

Muhammad Andika Adistra
Muhammad Andika Adistra

Varian warna Samsung Galaxy A80

Walaupu memiliki dimensi yang hanya berbeda sedikit dengan Samsung Galaxy S10+, Samsung Galaxy A80 memiliki daya baterai sebesar 3700mAh dengan kemampuan Super-Fast charging 25W.

Baca Juga: Samsung Bakal Sematkan Kartu Grafis Radeon RDNA untuk Hape Tahun 2021

Hal yang mengejutkan, dengan kapasitas baterai 3700mAh, Samsung Galaxy A80 dapat bertahan hingga lebih dari 3 hari.

Namun, tes ini dilakukan saat baterai hape ini telah diisi penuh dan hanya digunakan untuk mengambil gambar saja tanpa ada koneksi yang terhubung.

Tapi hari gini, siapa ya yang tak memakai hapenya untuk terkoneksi ke internet?

Jika hape ini dikoneksikan hanya ke jaringan Wi-Fi saja, memutar video Youtube selama 1,5 jam dapat mengurangi 11 persen baterai Samsung Galaxy A80.

Selanjutnya, jika digunakan untuk bermain PUBG selama setengah jam baterai akan berkurang sebanyak 8 persen.

Sedangkan, untuk bermain Ragnarok mobile selama 1 jam dengan mode auto attack, baterai akan berkurang 14 persen.

Baca Juga: Samsung Galaxy A10 vs Redmi 7A, Hape Sejutaan yang Layak Dimiliki

Nah, kalau menurut sobat Nextren, dengan kapasitas baterai 3700mAh sudah cukup memuaskan untuk bermain game menggunakan Samsung Galaxy A80?

http://www.gridnetwork.id/(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya