Pinterest Buka Kantor Baru di Singapura, Fokus untuk Wilayah Asia Tenggara

Jumat, 19 Juli 2019 | 16:50
Media Next Door

Pinterest Buka Kantor Baru di Singapura, Fokus untuk Wilayah Asia Tenggara

Laporan Wartawan Nextren, Wahyu Prihastomo

Nextren.com -Kalian yang bekerja di bidang desain grafis pastinya sudah sangat akrab dengan media sosial yang satu ini.

Yap, Pinterest memang jadi salah satu media sosial yang menjadi wadah untuk para seniman grafis memamerkan karyanya.

Melihat minat pengguna yang makin banyak, Pinterest akhirnya membuka kantor perwakilan baru di negara tetangga kita, Singapura.

Baca Juga: Instagram Mulai Lakukan Uji Coba Hilangkan Jumlah Like di 7 Negara

Mangutip dari DailySocial.id, dibukanya cabang Pinterest di Singapura ini adalah dengan maksud untuk lebih fokus di wilayah Asia Tenggara dan India.

Pinsterest sendiri melihat makin banyaknya pengguna di wilayah Asia Pasific.

Dengan cabang baru ini diharapkan Pinterest bisa lebih dekat dengan para pengguna di wilayah tersebut.

Lebih detail, Pinterest juga menganggap kalau Indonesia adalah salah satu negara dengan pengguna Pinterest yang aktif.

Pengguna Pinterest di Indonesia umumnya menggunakan media ini untuk mencari inspirasi mengenai minat mereka.

Baca Juga: Wow, Kini Tampilan Twitter di Desktop Berbeda, Lebih Keren dan Segar!

nextren

Pinterest

Bukan tidak mungkin ke depannya Pinterest juga akan membuka kantor perwakilannya di Indonesia.

Data terbaru yang kami kutip dari DailySocial.id juga menunjukkan kalau adanya peningkatan jumlah pengguna Pinterest di Indonesia dalam kurun waktu satu tahun terakhir.

Baca Juga: Meme Kocak ini Bikin Kamu Teringat Hari Pertama Masuk Sekolah

Dalam periode Juni 2018 sampai Juni 2019, pencarian seputar resep masakan Korea mengalami peningkatan hingga 78%.

Hal lainnya yang juga jadi favorit pengguna Indonesia adalah mengenai desain kebaya modern yang menglami peningkatan 58%.

Yang jelas, segala media online yang bersifat kreatif pasti selalu dimintai oleh masyarakat Indonesia.

Kalau kalian sendiri apakah main Pinterest juga?

Baca Juga: Sejak Blokir Konten Pornografi, Pengguna Tumblr Merosot Drastis

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Sumber : Daily Social

Baca Lainnya