Beredar Foto Unit Galaxy Note 10+, Ukuran Besar & Tanpa Audio Jack

Jumat, 12 Juli 2019 | 10:45
The Verge

Foto unit asli Samsung Galaxy Note 10+ akhirnya muncul

Laporan Wartawan Nextren, Wahyu Prihastomo

Nextren.com -Kalau kemarin kita sudah melihat bocoran Samsung Galaxy Note 10 dalam bentuk konsep, kali ini foto unit aslinya mulai terungkap.

Kali ini foto unit salah satu seri dari Note 10, yaitu Note 10+ beredar di internet.

Foto yang pertama kali dibagikan oleh FCC (Federal Communications Commission) ini menunjukkan dua sisi dari Note 10+ ini.

Dari foto itu dapat dilihat dengan jelas kalau Note 10+ ini masih membawa desain khas Galaxy Note yang berbentuk kotak dengan layar yang lebar.

Baca Juga: Bocoran Bentuk Samsung Galaxy Note 10 Muncul Menjelang Peluncuran

Satu hal yang masih jadi sorotan adalah benar-benar tidak terlihat audio jack. Persis seperti beberapa rumor yang sudah beredar sebelumnya.

GSM Arena

Samsung Galaxy Note 10+

Baca Juga: Terus Kejar Pasar, Samsung Siapkan Dua Model Galaxy Seri A Baru

Kalian juga bisa melihat fitur khas seri Note yaitu stylus yang ada di bagian bawah HP ini.

Bukan cuma itu, FCC juga menunjukkan ukuran dimensi dari varian terbaik dari Note 10 ini.

Dari foto dapat dilihat kalau Note 10+ ini memiliki panjang sekitar 162,5 mm dan lebar 77,6 mm.

Sementara pengukuran diagonal layar Note 10+ menunjukkan angka 170,1 mm atau sekitar 6,7 inci.

Sedangkan ukuran totalnya - termasuk bezel - mencapai 177,8 mm.

GSM Arena

Dimensi Samsung Galaxy Note 10+

Baca Juga: Samsung Galaxy Note 10 Tidak Ada Lubang Headset? Ini Buktinya

Dari situ bisa dilihat kalau Note 10+ dan varian lainnya nanti akan memiliki aspect ratio body ke layar yang sangat luas.

Sebagai perbandingan, seri sebelumnya yaitu Note 9 memiliki dimensi 162,5 mm x 76,4 mm.

Seri Galaxy Note sendiri jadi salah satu seri favorit dari Samsung walaupun punya harga yang tinggi dan ukuran yang sangat besar.

Umumnya seri ini dimanfaatkan beberapa fitur yang membantu pekerjaan ataupun bisnis.(*)

Tag

Editor : Kama