Program Tukar Tambah untuk Beli Oppo Reno 10x Zoom, iPhone X Dihargai Rp 8,7 Juta

Jumat, 28 Juni 2019 | 19:39
Oppo

Tampilan belakang Oppo Reno

Nextren.com- Oppo Reno 10x Zoom resmi dijual untuk masyarakat Indonesia mulai Kamis (28/6/2019).

Di Jakarta, penjualan perdana diadakan di Mal Cemtral Park, juga digelar di Bandung (29 Juni) dan Surabaya (30 Juni).

Dalam penjualan perdana ini, ada program tukar tambah (trade in) perangkat lama pengguna dengan Oppo Reno 10x Zoom.

Di Jakarta, program trade-in berlangsung hingga 30 Juni mendatang.

Baca Juga: Punya Budget 3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A50 atau Huawei P30 LIte?

Seperti program trade ini lainnya, hanya smartphone kelas atas yang bisa ditukar tambah, dari merek iPhone, Samsung Galaxy, juga Oppo seri X dan F.

iPhone yang bisa ditukar tambah adalah iPhone 7 Plus hingga iPhone XS Max.

Samsung yang bisa ditukar tambah adalah seri Galaxy Note 8, Note 9, Galaxy S9, Galaxy S10.

Adapun merek Oppo ada F9 hingga Find X yang bisa ditukar tambah.

Baca Juga: MeshTalk, Aplikasi Chating Antar Hape Oppo yang Bisa Jangkau 3 Km

Diskon untuk program tukar tambah ini bervariasi tergantung jenis perangkat yang ditukar.

Misalnya untuk iPhone X akan dihargai Rp 8,7 juta, dan Samsung Galaxy S9 akan dihargai Rp 4,82 juta.

Sementara Oppo F9 akan dihargai total Rp 2,9 juta, yang terdiri dari potongan cash, cashback promo dan cashback khusus untuk Oppo.

Berikut ini daftar smartphone yang bisa ditukjar tambah dan potongan harga yang bisa didapat.

way
way

Daftar trade in Oppo Reno 10x Zoom

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya