Akibat Perang Dagang, FedEx Tolak Kirim HP Huawei ke Amerika Serikat

Sabtu, 22 Juni 2019 | 19:15
GSM Arena

FedEx menolak mengirimkan paket berisi hape Huawei ke Amerika Serikat

Laporan Wartawan Nextren, Wahyu Prihastomo

Nextren.com -Drama antara Amerika Serikat dan Tiongkok masih terus berlanjut. Bahkan sekarang jadi makin seru.

Tentunya masih seputar gadget. Sebelumnya kita semua pasti tahu kalau kedua negara saling memblokir produk dari negara lawan.

Amerika Serikat mulai melarang masuknya porduk Huawei, sementara Tiongkok juga sudah gencar dengan gerakan "Boycott Apple".

Baca Juga: Daftar 10 Hape Huawei Yang Terima Update Android Q

Bahkan sistem operasi Android juga dikabarkan akan angkat kaki dari seluruh produk gadget asal Tiongkok.

Huawei juga sudah menyiapkan sistem operasi tandingan dengan nama HongMeng.

Baru-baru ini muncul kejadian unik yang berkaitan dengan ini.

FedEx sebagai salah satu penyedia layanan jasa pengiriman menolak mengirimkan paket berisi hape Huawei ke Amerika Serikat.

Gizchina

Paket yang dikirimkan kembali ke rumah pengirim oleh FedEx

Padahal paket ini bukan berasal dari Tiongkok, tapi dari London, Inggris.

Sepertinya pihak FedEx London tidak mau ambil resiko dari konflik kedua negara besar itu.

Hasilnya, FedEx mengembalikan paket tersebut ke pengirim aslinya dengan sebuah pesan tentang masalah pemerintahan yang ada.

Baca Juga: Hongmeng, Sistem Operasi Yang Disiapkan Huawei Untuk Gantikan Android

Entah sampai kapan 'permusuhan' ini akan berlanjut.

Untungnya, sampai saat ini Indonesia tidak ikut terkena dampak dari konflik tersebut.

Ada yang pakai hape Huawei atau baru mau beli hape Huawei?(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya