Xiaomi Ejek Hape Berponi di Video Iklan Redmi K20, Sudah Lupa Diri?

Selasa, 18 Juni 2019 | 13:12
soyacincau.com

Redmi K20 atau Mi 9T

Laporan wartawan Nextren, Nicolaus Prama

Nextren.com – Xiaomi nampaknya mulai lupa diri setelah berhasil mencatatkan beberapa angka penjualan fantastis.

Kebiasaan ini mulai muncul setelah Xiaomi memperkenalkan Mi 9T atau Redmi K20 ke pasar internasional.

Bersama video iklan yang diunggah di Youtube, Xiaomi menyindir ponsel dengan poni.

Baca Juga: Xiaomi Mi 9T Akan Meluncur Di Malaysia Pada 20 Juni, Indonesia Kapan?

Ketiga video iklan tersebut memiliki promo tag “Beware the Notch” yane menunjukkan agar konsumen tidak membeli ponsel dengan poni.

Hal ini merujuk pada para pesaingnya seperti iPhone, Huawei, ataupun Samsung.

Xiaomi berani mengeluarkan iklan tersebut karena pada Redmi K20 atau Mi 9T menggunakan desain tanpa poni.

Semua video iklan menunjukkan hal-hal buruk yang terjadi bila menggunakan ponsel dengan poni.

Contohnya saat bersama penata rambut:

Atau ketika periksa ke Dokter Gigi.

Atau Bahkan saat bersama MUA di momen-momen mendesak.

Namun, rupanya Xiaomi lupa bahwa mereka saat ini masih memiliki ponsel dengan poni, seperti Redmi 6 Pro dan Mi 8.

Redmi 6 Pro dan Mi 8, dengan poni

Xiaomi boleh lupa diri, tetapi jangan sampai penggunanya ikut lupa diri, ya.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya